Asisten Pelatih PSMS Medan, Yusuf Prasetyo, sangat berhasrat meraih kemenangan atas Perseru Serui dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Teladan, Medan, Jumat (20/4/2018).
Kemenangan menjadi harga mati bagi PSMS yang bermain di markasnya sendiri.
Apalagi, PSMS ingin bangkit dari kekalahan yang menyakitkan atas PSIS Semarang pada pekan lalu.
"Kami harus menang. Kekalahan atas PSIS kemarin harus dilupakan dan saat kami bangkit. Perseru tim yang bagus juga, kami tidak mau anggap remeh. Karena mereka bisa menahan imbang Bali dan Bhayangkara kemarin," kata Yusuf Presetyo yang akrab disapa Yoyo.
Untuk meraih kemenangan atas Perseru, Yoyo pun akan menginstruksikan anak asuhnya tampil ofensif sejak awal laga.
(Baca juga: Riko Simanjuntak Beberkan Kejeniusan Pelatih Persija)
Pasukan Ayam Kinantan bahwa ingin menciptakan gol cepat pada babak pertama.
"Tentu untuk raih kemenangan itu kami tidak mau main bertahan. Kami harus tampil menyerang dari awal laga dan kalau perlu sampa laga habis," lanjut Yoyo.
Jika tim Ayam Kinantan bermain ofensif, tentu Perseru mungkin akan bertahan.
Setidaknya mereka bermain bertahan untuk incar satu poin.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | medan.tribunnews.com |
Komentar