Pekan ke-10 Liga 1 2018 akan mempertemukan Mitra Kukar melawan PSMS Medan di stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kutai Kartanegara, Selasa (22/5/2018) pukul 20.30 WIB.
Pelatih Mitra Kukar, Rafael Berges Marin mengingatkan anak asuhnya untuk tampil penuh semangat ketika berlaga di kandang.
Timnya harus berhasil mengamankan 3 poin jika ingin bersaing di papan tengah Liga 1 2018.
Ia berharap Bayu Pradana dan kawan-kawan bermain lebih baik ketimbang laga sebelumnya saat dikalahkan Bhayangkara FC.
"Kami berlatih dengan keras untuk laga besok. Kami harus membuat pekerjaan yang baik dan mengamankan 3 poin," ujar pelatih asal Spanyol ini saat sesi konferensi pers di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, Senin (21/5/2018).
(Baca Juga: Dicoret dari Skuat Belgia untuk Piala Dunia 2018, Netizen Minta Radja Nainggolan Kembali ke Indonesia)
Menghadapi PSMS Medan, Naga Mekes tak bisa menurunkan skuat terbaiknya. Setidaknya ada 7 pemain yang absen pada laga esok.
Eks gelandang Liverpool, Danny Guthrie absen akibat akumulasi kartu. Hendra Adi Bayauw dan Arif Suyono masih menjalani skorsing.
Sedangkan Ahmad Bustomi dan Yoo Jae Hoon juga masih dibekap cedera. Ditambah lagi dua pilar muda Naga Mekes, Luthfi Kamal dan Rafli Mursalim yang menjalani pelatnas Timnas U-19.
Menanggapi hal itu, Rafael justru tak menyebut hal itu sebagai suatu masalah berarti bagi Naga Mekes. Juru taktik berkepala plontos ini tetap percaya dengan para pemainnya.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | kaltim.tribunnews.com |
Komentar