"Lima hari sebelum pertandingan kita sudah latihan normal,” kata asisten pelatih Madura United, Rasiman.
“Kami sudah siap dan tinggal menjaga kondisi sampai pertandingan."
(Baca Juga: Alibi Teco Usai Persija Dibungkam Selangor FA)
"Tidak mungkin kami menggelar uji coba lagi karena akan sangat beresiko dengan waktu yang sangat dekat ini,” sambungnya.
Secara umum, Rasiman melihat kondisi para pemain Madura United sudah siap untuk bermain di laga pekan ke-21 melawan Mitra Kukar, Kamis (13/9/2019) pekan depan.
Tidak ada pemain yang dalam kondisi cedera dan secara fisik siap untuk bermain.
“Dari kondisi fisik kita semua tahu bahwa kondisi sangat baik. Kami memainkan dua uji coba yang intensif dan tidak ada pemain yang cedera, tidak ada pemain yang alami kram di lapangan."
"Itu sangat penting bagi kami tim pelatih,” tutup Rasiman.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar