Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Timnas U-19 Indonesia Akan Hadapi UEA, Indra Sjafri Siapkan 2 Senjata Baru

By BolaSport - Selasa, 23 Oktober 2018 | 20:35 WIB
Pemain timnas U-19 Indonesia, Egy Maulana Vikri, melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang timnas U-19 Taiwan dalam Piala Asia U-19 2018.
the-afc.com
Pemain timnas U-19 Indonesia, Egy Maulana Vikri, melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang timnas U-19 Taiwan dalam Piala Asia U-19 2018.

Firza berharap taktik tersebut bisa berjalan lancar dan membawa Timnas U-19 Indonesia meraih kemenangan.

"Pelatih Indra Sjafri meminta kami untuk mengandalkan counter attack," ujar Firza.

"Jadi, kami bermain bertahan dahulu baru nanti langsung serangan balik," katanya di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (23/10/2018) pagi.

Selain fokus menggunakan taktik serangan balik, Firza mengatakan bahwa timnya harus bisa memaksimalkan peluang ketika berada di depan gawang Timnas U-19 UEA.

Sebelumnya, banyak peluang yang dibuang oleh Egy Maulana Vikri dkk saat berhadapan dengan Timnas U-19 Taiwan dan Timnas U-19 Qatar.

"Persiapan kami sudah matang dan hanya tinggal memperbaiki finishing saja," kata Firza.

Senjata baru dari Garuda Nusantara

Jelang pertandingan itu, Indonesia juga memiliki senjata baru untuk bisa menjebol gawang UEA.

Senjata baru yang disiapkan Timnas U-19 Indonesia itu lewat eksekusi tendangan bola mati.

Ya, skuat Garuda Nusantara itu sukses menciptakan tiga gol melalui tendangan bebas saat Timnas U-19 Indonesia dikalahkan Timnas U-19 Qatar dengan skor 5-6.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X