Agen Evan Dimas, Mulyawan Munial, tak menutup kemungkinan kliennya menjajal kompetisi sepak bola di Jepang, setelah ada kabar tawaran dari Thailand.
Evan Dimas tengah jadi perbincangan publik soal nasibnya setelah kontrak bersama Selangor FA usai.
Kabar sebelumnya menyebutkan, bahwa eks pemain Timnas U-19 Indonesia itu tengah dibidik klub-klub Thailand.
Selain itu, Mulyawan Munial juga pernah menyebut bahwa Evan Dimas juga punya kemungkinan kembali bermain untuk klub Tanah Air atau pun tim Malaysia lagi.
(Baca Juga: Yanto Basna Punya Peluang Besar Bertahan di Liga Thailand)
(Baca Juga: Indonesia Sport Award 2018 Akan Beri Penghargaan kepada Atlet-atlet Berprestasi Tanah Air)
(Baca Juga: Rendy Juliansyah Gabung Leganes Awal Desember 2018 Usai Visanya Rampung)
Terkini, Mulyawan Munial juga mengakui bahwa salah satu mitranya itu juga punya peluang untuk berkarier di Jepang.
"Evan mau ke Jepang, siapa yang enggak mau? Tetapi belum ada tawaran yang deal, selama ini cuma menanyakan saja," kata Mulyawan Munial kepada wartawan, Jumat (16/11/2018).
Dari beberapa klub Jepang yang mempertimbangkan merekrut Evan Dimas, sudah meminta rekaman video permainan eks pemain Bhayangkara FC itu.
"Tetapi, saya belum bisa bilang karena mereka baru bilang kirim video, belum serius."
"Yang serius baru dari Thailand saja," ujarnya menjelaskan.
(Baca Juga: Witan Sulaeman Gabung Klub Eropa Tahun Depan)
(Baca Juga: Yanto Basna Belum Ingin Kembali Bela Klub Indonesia karena Hal Ini)
Jika pada akhirnya ada klub dari Negeri Sakura yang menyatakan keseriusan, Mulyawan Munial mengaku tak mewajibkan klub peminat berasal dari J-League 1 atau kasta tertinggi kompetisi sepak bola Jepang.
"Tetapi jujur saja, (walaupun) klub Jepang dari kasta kedua juga tak masalah. Jepang bagus kok," tuturnya.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar