Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bursa Transfer Liga 1 - Daftar Klub yang Belum Punya Pelatih untuk Liga 1 2019

By Fitri Asrianggi - Selasa, 18 Desember 2018 | 17:11 WIB
          Roberto Carlos Mario Gomez
TRIBUN JABAR
Roberto Carlos Mario Gomez

Masa bakti Widodo Cahyono Putro bersama Bali United harus selesai lebih cepat dari Liga 1 2018, karena sesuai dengan isi kontrak yang sebelumnya ia tanda tangani.

Mantan pelatih Sriwijaya FC itu dinilai sudah gagal bersama Bali United karena Serdadu Tridatu menelan kekalahan tiga kali secara beruntun.

“Menginformasikan, per hari ini manajemen mengakhiri kerja sama dengan saya, mengacu kepada perjanjian kontrak yang telah disepakati,” kata Widodo Cahyono Putro.

”Perjanjian kontrak itu soal kalah 3 kali berturut turut sehingga berakhirnya kerja sama, sekian infonya dan terima kasih,” ujarnya.

Saat ini status juru taktik Bali United ditempati oleh Eko Purdjianto yang berstatus sementara.

Kemudian disusul oleh Arema FC yang datang membawa kabar bahwa sudah tak menjadikan Milan Petrovic sebagai pelatih.

Seperti diketahui, durasi kontrak asal Slovenia itu telah habis sejak 10 Desember 2018.

Kini, manajemen Arema FC telah memastikan untuk tak melanjutkan kontrak Milan Petrovic.

"Manajemen Arema sudah memutuskan untuk tidak menggunakan coach Milan sebagai pelatih musim depan dan ini juga sudah kami sampaikan kepadanya," kata Ruddy Widodo, General Manager Arema FC, Selasa (11/12/2018).

Ruddy Widodo menyadari keputusan ini dipastikan akan mengundang pro kontra dari suporter dan para pecinta Arema FC.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.