Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Liga 1 2019 Dipastikan Akan Dibuka oleh Persija Jakarta

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 1 Februari 2019 | 09:26 WIB
Penyerang Persija Jakarta Marko Simic merayakan golnya ke gawang 757 Kepri Jaya di Stadion Patriot,
FERI SETIAWAN
Penyerang Persija Jakarta Marko Simic merayakan golnya ke gawang 757 Kepri Jaya di Stadion Patriot,

SUPERBALL.ID - Chief Operation Officer (COO) PT Liga Indonesia Baru (LIB), Tigor Shalomboboy, menerangkan jika jadwal pertandingan Liga 1 2019 telah disiapkan.

Kata Tigor Shalomboboy, Persija Jakarta menjadi klub pembuka untuk memulai bergulirnya Liga 1 2019.

Dipilihnya Persija Jakarta untuk membuka Liga 1 2019 tentu ada alasannya.

Pasalnya, tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut merupakan juara Liga 1 2018.

Baca Juga: Fakhri Husaini Senang Dirinya Tak Dilupakan oleh PSSI

Baca Juga: Janji Dua Pemain Madura United yang Membela Persija Jakarta di LCA

“Jadwal Liga 1 2019 sudah kami buat, untuk laga pembuka sudah pasti Persija Jakarta karena mereka juara bertahan,” kata Tigor Shalomboboy kepada awak media termasuk BolaSport.com di Kantor PT LIB, Sudirman, Jakarta Pusat, Kamis (31/1/2019) malam WIB.

Pada Liga 1 2018, laga pembuka digelar oleh Bhayangkara FC selaku juara Liga 1 2017.

Tim berjuluk The Guardian tersebut melawan Persija Jakarta selaku juara Piala Presiden 2018.

Piala Presiden 2019 juga rencananya akan digelar pada Februari sampai April mendatang.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport. com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.