Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kemenangan Persib Bandung Jadi Pesta Gol Terbesar di Piala Indonesia

By Aidina Fitra - Senin, 11 Februari 2019 | 17:08 WIB
Skuat Persib Bandung di Piala Indonesia 2018.
TRIBUN JABAR
Skuat Persib Bandung di Piala Indonesia 2018.

SUPERBALL.ID - Persib Bandung benar-benar berpesta saat menjamu Persiwa Wamena di Stadion Si Jalak Harupat, Senin (11/2/2019).

Dalam perhelatan laga leg kedua babak 32 besar Piala Indonesia 2018-2019, Persib Bandung memasang target menang atas Persiwa.

Target itu akhirnya tercapai dengan hasil akhir 7-0 untuk keunggulan Persib Bandung.

Sebanyak tiga gol disarangkan oleh raja gol Persib, Ezechiel N'Douasssel.

Kemudian masing-masing satu gol diciptakan oleh Srdjan Lopicic, Esteban Vizcarra, dan Beckham.

Srjdan Lopicic memastikan semangat skuat Persiwa ambruk setelah berhasil melepaskan tembakan dari titik putih.

Tak berselang lama, Esteban Vizcarra memberikan sumbangan satu gol untuk skuat Pangeran Biru.

Di menit ke-80 giliran Beckham Nugraha yang menyumbangkan gol.

Umpan dari Febri Hariyadi dari dalam kotak penalti disambung Beckham dengan tembakan pelan.

Pemain Persiwa mencoba menahan bola tapi sayang gagal menghalau.

Bola lebih dulu masuk ke dalam gawang dan memastikan setengah lusin gol untuk Persib Bandung.

Jelang peluit terakhir ditiupkan, sumbangan satu gol lagi masih bisa dibuat oleh pemain Persib.

Ghozali Siregar yang dimasukkan sebagai pengganti ketiga menutup laga dengan gema euforia bobotoh.

Ghozali melepaskan tembakan keras dan memastikan Persib Bandung lolos ke babak 16 besar dengan skor besar.

Kemenangan 7-0 ini menjadi pesta gol terbesar di babak 32 besar Piala Indonesia 2018-2019.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aidina Fitra
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X