Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sentilan Pelatih Arema FC untuk Persib Bandung di Piala Indonesia

By BolaSport - Minggu, 17 Februari 2019 | 17:49 WIB
Pelatih Madura United, Milomir Seslija, sibuk membuat strategi saat tim asuhannya melwan Persib Band
japrit
Pelatih Madura United, Milomir Seslija, sibuk membuat strategi saat tim asuhannya melwan Persib Band

SUPERBALL.ID - Pelatih Arema FC, Milomir Seslija, menyinggung catatan manisnya ketika menghadapi Persib Bandung di kompetisi sepak bola Indonesia.

Arema FC akan melakoni partai tak mudah di kandang Persib Bandung pada leg pertama 16 besar Piala Indonesia 2018.

Duel pertama Persib Bandung kontra Arema FC bakal berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Senin (18/2/2019).

Persib memang memiliki catatan impresif ketika berjumpa dengan Arema FC di kompetisi Liga 1.

Namun torehan itu tidak berarti di mata pelatih Arema, Milomir Seslija, yang masih belum terkalahkan oleh Supardi Nasir dkk pada musim lalu.

Milo tercatat dua kali mampu membuat Persib bertekuk lutut ketika masih menangani Madura United pada musim lalu.

Uniknya, dua kemenangan tersebut sama-sama berakhir dengan skor 2-1 pada ajang Liga 1 2018.

Fakta ini lantas menjadi sentilan ancaman bagi pasukan Maung Bandung.

"Ya, dalam empat laga terakhir saya tidak pernah kalah lawan Persib. Dua kali menang dan dua kali imbang," ucap Milo dikutip dari laman resmi Persib, Minggu (17/2/2019).

Milo berharap catatan ini bisa memotivasi pemain Singo Edan pada laga nanti.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.