Menurutnya, dari tendangan bebas timnya bisa membuka peluang untuk mencetak gol.
Di skuat Persib Bandung, sempat ada beberapa pemain yang piawai mengeksekusi tendangan bebas.
Mereka antara lain Firman Utina, Makan Konate, Oh In Kyun, Jonathan Bauman, dan Atep.
Sejak para pemain tersebut hengkang ke tim lain, Maung Bandung mulai krisis eksekutor tendangan bebas.
"Saya dulu pemain bisa free kick, nanti kita akan lihat (master free kick) yang baru," katanya.
Selama Piala Indonesia dan Piala Presiden 2019, ada beberapa pemain yang diberi kesempatan mengambil tendangan bebas di Persib Bandung.
Mereka antara lain Supardi, Beckam Putra, Srdan Lopicic dan Esteban Vizcarra.
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Wariskan Keahlian, Miljan Radovic Janjikan Persib Bandung Punya 'Master Free Kick', http://jabar.tribunnews.com/2019/04/13/wariskan-keahlian-miljan-radovic-janjikan-persib-bandung-punya-master-free-kick?page=all.
Editor: Tarsisius Sutomonaio
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | jabar.tribunnews.com |
Komentar