SUPERBALL.ID - Persebaya Surabaya harus melengkapi syarat yang ditetapkan PT LIB yaitu minimal memiliki tujuh pemain di bawah usia 23 tahun sebelum berlaga di Liga 1 2019.
Persebaya Surabaya saat ini baru memiliki lima pemain U-23 yaitu Miswar Saputra (23), Rachmat Irianto (19), Irfan Jaya (22), Osvaldo Haay (20), dan Moh Alwi Slamat (22).
Pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman, menjelaskan, salah satu yang terus digeber persiapannya yaitu melengkapi syarat pemain usia U-23.
“Kami akan mendaftarkan kekurangan dari regulasi yang seharusnya tujuh pemain U-23,” ujar Djanur dilansir BolaSport.com dari Surya.
Meski baru memiliki lima pemain U-23, Djanur sudah memiliki opsi yaitu dengan mengambil dari tim Persebaya junior.
Baca Juga : Pelatih Persebaya Janji Bakal Perbaiki Tiga Kelemahan Amido Balde
“Sisanya kami ambil dari mereka (Persebaya junior) yang ikut latihan kemarin,” kata Djanur.
Memasuki latihan musim 2019, Persebaya memang menyertakan sembilan pemain junior dari kompetisi tim internal.
Ikut serta pemain Persebaya junior ini selain untuk melengkapi skuat Bajul Ijo yang belum komplit saat latihan, juga untuk menambah pengalaman mereka.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar