Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persija Dikalahkan Ceres Negros, Pelatih Bali United Ikut Menyesal

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 25 April 2019 | 15:39 WIB
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra atau Teco dalam sebuah sesi latihan timnya.
FACEBOOK.COM/OFFICIALBALIUNITED/PHOTOS/
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra atau Teco dalam sebuah sesi latihan timnya.

SUPERBALL.ID - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, menanggapi kekalahan Persija Jakarta dari Ceres Negros dengan skor 2-3 dalam laga keempat Grup G Piala AFC 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (23/4/2019).

Juru taktik yang akrab disapa Teco itu menyesalkan kekalahan yang dialami oleh Persija Jakarta.

Rasa sesal Teco diutarakan ketika sesi jumpa pers jelang pertandingan Bali United melawan Persija Jakarta pada babak delapan besar Piala Indonesia 2018.

Teco mengakui bahwa ia menyaksikan pertandingan Persija Jakarta melawan Ceres Negros.

Tampaknya, Teco memutuskan melihat pertandingan tersebut untuk mencari tahu permainan Persija Jakarta.

Baca Juga : Tatap Liga 2 2019, Pusat Penjualan Resmi Merchandise PSIM Bersolek

Bisa dibilang itu menjadi salah satu cara agar Bali United bisa meraih kemenangan melawan Persija Jakarta yang pertandingan tersebut digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Jumat (26/4/2019).

"Saya menyaksikan pertandingan Persija Jakarta melawan Ceres Negros," kata Teco, Kamis (25/4/2019).

"Saya cuma menyayangkan Persija Jakarta kemasukan di menit-menit akhir," ucap mantan pelatih Persija Jakarta tersebut.

Dalam pertandingan beberapa waktu lalu, Persija Jakarta sempat unggul dua gol terlebih dahulu lewat Sandi Sute dan Bruno Matos.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.