Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Timnas Indonesia dan Thailand Masih Sama Kuat di Babak Pertama

By BolaSport - Selasa, 10 September 2019 | 20:24 WIB
Pemain timnas Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebelum menghadapi timnas Malaysia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9/2019).
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pemain timnas Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebelum menghadapi timnas Malaysia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9/2019).

SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia bermain imbang 0-0 dengan Thailand pada babak pertama matchday kedua Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Timnas Indonesia menjamu timnas Thailand di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (10/9/2019) malam.

Timnas Indonesia tampil dengan tiga nama baru di starting eleven melawan Thailand.

Tak seperti laga sebelumnya, tiga pemain timnas Indonesia diturunkan pada menit awal melawan Thailand yaitu Rudolof Yanto Basna, Ruben Sanadi, dan Irfan Bachdim.

Meski menjadi tuan rumah, Thailand tampak lebih mendominasi permainan pada awal babak pertama.

Sedangkan timnas Indonesia hanya sesekali melakukan serangan balik.

Baca Juga: Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Thailand, Ada 3 Nama Baru

Baca Juga: Timnas Thailand Dijamu Timnas Indonesia, Ini Misi Penting Yanto Basna

Pada menit ke-18, Hansamu Yama Pranata memiliki peluang emas di mulut gawang Thailand.

Sayangnya, sepakan Hansamu yang memanfaatkan bola corner Andik Vermansah masih melambung di atas gawang Thailand.

Pada menit ke-25, giliran Thailand yang mengancam lewat sepakan dari Supachok Sarachat.

Untung saja sepakan pemain bernomor punggung tujuh itu masih mampu ditepis Andritany Ardhiyasa.

Satu menit berselang, tendangan Pansa Hemviboon menggetarkan sisi luar jala tim Merah Putih.

Thailand memiliki peluang melalui tendangan bebas pada menit ke-32, tetapi masih bisa dihalau oleh Hansamu Yama.

Baca Juga: Timnas Thailand Dijamu Timnas Indonesia, Ini Misi Penting Yanto Basna

Suasana menjelang laga Indonesia vs Thailand di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia, Selasa (10/9/2019) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
JALU WISNU WIRAJATI/BOLASPORT.COM
Suasana menjelang laga Indonesia vs Thailand di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia, Selasa (10/9/2019) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Timnas Indonesia nyaris mencetak gol pada menit ke-34 lewat aksi Irfan Bachdim.

Tinggal berhadapan dengan kiper, sepakan winger Bali United itu masih terlalu lemah.

Penyelamatan berharga dilakukan Andritany yang menepis tendangan bebas Theeraton Bunmathan pada menit ke-45+1.

Kiper Persija Jakarta itu harus mendapatkan perawatan setelah melakukan aksi tersebut.

Tak ada gol hingga wasit meniup peluit akhir babak pertama.

SUSUNAN PEMAIN

Indonesia (4-2-3-1): 22-Andritany Ardhiyasa; 3-Yustinus Pae, 23-Hansamu Yama Pranata, 5-Yanto Basna, 14-Ruben Sanadi; 13-Manahati Lestusen, 8-Evan Dimas Darmono; 21-Andik Vermansah, 17-Irfan Bachdim, 10-Stefano Lilipaly; 9-Alberto Goncalves

Pelatih: Simon McMenemy

Thailand (4-2-3-1): 23-Siwarak Tedsungnoen; 19-Tristan Do, 3-Theerathon Bunmathan, 6-Pansa Hemviboon, 14-Manuel Bihr; 16-Phitiwat Sukjitthammakul, 4-Sarach Yooyen; 18-Ekanit Panya, 7-Supachok Sarachat, 10-Chanathip Songkrasin; Supachai Jaided.

Pelatih: Akira Nishino

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on 


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X