Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Darije Kalezic Beri Lampu Hijau, Ezra Walian Akan Debut di Laga Penting PSM?

By Aulli Reza Atmam - Rabu, 18 September 2019 | 16:28 WIB
Pemain Timnas U-23 Indonesia Ezra Walian tiba di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, Jumat (15/3). Timnas U-23 Indonesia akan melakoni laga uji coba kontra Bali United, Minggu (17/3//2019).
RIZAL FANANY/TRIBUN BALI
Pemain Timnas U-23 Indonesia Ezra Walian tiba di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, Jumat (15/3). Timnas U-23 Indonesia akan melakoni laga uji coba kontra Bali United, Minggu (17/3//2019).

"Ezra cukup keras dalam kondisinya di dua Minggu terakhir. Dia siap bermain beberapa menit," ujar Kalezic, Rabu (18/9/2019) seperti dikutip SuperBall.id dari Tribun Timur.

Diberikannya lampu hijau kepada Ezra untuk tampil bersamaan dengan sedang minimnya opsi PSM di lini serang.

Baca Juga: PT LIB Langsung Tanggapi Respon Persib soal Penyerangan Bus Pemain

PSM sedang kehilangan tiga pemain sayapnya, yaitu Zulham Zamrun yang terkena akumulasi kartu merah, serta Guy Junior dan Bayu Gatra yang dibekap cedera.

Sementara itu striker Amido Balde juga mendapatkan cedera pada pekan lalu sehingga masih harus beristirahat.

"Kondisi Balde tidak ada hubungannya dengan Ezra. Intinya Ezra akan main tapi tidak 90 menit," ujar Kalezic.

Laga kontra Tira Persikabo sendiri bisa dibilang sangat penting bagi PSM mengingat mereka sedang berupaya menanjak dari papan tengah dan sang lawan adalah tim yang sedang dalam performa ciamik.

Saat ini, PSM berada di posisi kesembilan klasemen sementara dengan koleksi 24 poin, terpaut cukup jauh denga Tira Persikabo yang ada di posisi kedua dengan koleksi 34 poin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : makassar.tribunnews.com, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X