Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Farri Agri Tak Sabar Ingin Debut Bersama Persija Jakarta

By Ragil Darmawan - Kamis, 26 September 2019 | 16:53 WIB
Pemain baru Persija Jakarta, Farri Agri dalam sesi latihan tim.
MEDIA OFFICER LIGA INDONESIA
Pemain baru Persija Jakarta, Farri Agri dalam sesi latihan tim.

SUPERBALL.ID - Pemain anyar Persija Jakarta, Syaffarizal Mursalin Agri, tak sabar ingin segera menjalani debutnya bersama tim Macan Kemayoran.

Pemain yang akrab disapa Farri Agra itu berharap dirinya bisa turun dalam laga Persija menghadapi tuan rumah Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2019 pekan ke-21.

Pertandingan antara Borneo FC dan Persija akan berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat (27/9/2019) malam WIB.

Selama mengikuti sesi latihan bersama Persija, Farri Agri tidak mengalami kesulitan dalam hal apapun, termasuk soal adaptasi.

Baca Juga: Gelandang Persib Bandung Kecewa Tak Bisa Tampil Hadapi Arema FC

"Sejak saya tiba di Jakarta saya terus melakukan persiapan untuk bermain dan sejauh ini saya pikir sangat baik," ujar Farri sebagaimana diktuip SuperBall.id dari laman resmi Liga 1.

"Saya hanya berharap semuanya akan lebih baik tidak terkecuali masalah adaptasi."

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh SuperBall.id (@superballid) pada

Farri Agri juga siap memberikan penampilan terbaiknya apabila diberi kesempatan untuk bermain di laga nanti.

"Saya senang menjadi bagian dari 18 pemain yang datang ke Kalimantan dan jika saya bermain besok saya akan memberikan yang terbaik untuk tim," ujar Farri Agri.

Borneo FC saat ini menempati peringkat keenam dalam daftar klasemen sementara Liga 1 dengan 30 poin (19 laga).

Sedangkan Persija berada di posisi ke-13 dengan torehan 20 poin dari 18 pertandingan yang telah dijalaninya.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X