Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

VIDEO - Detik-detik Ketum PBSI Wiranto Ditusuk Orang Tak Dikenal

By Ragil Darmawan - Kamis, 10 Oktober 2019 | 14:57 WIB
Ketua Umum Pengurus Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI), Wiranto, ditusuk oleh orang tak dikenal pada Kamis (10/10/2019).
KOMPAS TV
Ketua Umum Pengurus Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI), Wiranto, ditusuk oleh orang tak dikenal pada Kamis (10/10/2019).

Kini dua pelaku tersebut telah diamankan di Mako Polsek Menes Polres Pandeglang.

Diperkirakan Wiranto terluka dibagian kiri tubuh.

Wiranto pun langsung dilarikan ke Ruang UGD, Berkah Pandeglang.

Baca Juga: Ketua Umum PBSI Jadi Korban Penusukan Orang Tak Dikenal

Polisi juga kerahkan penjagaan di sekitar rumah sakit, dan ruang perawatan Wiranto.

Kejadian itu langsung ramai di media sosial dan menjadi trending topik di Twitter.

Berikut video detik-detik Wiranto ditusuk oleh orang tak dikenal.

Selain Wiranto, Kapolsek Menes Kompol Dariyanto juga menjadi korban.

Kompol Dariyanto mengalami luka tusuk di punggung saat berusaha mengamankan pelaku.

Kronologi Kejadian berdasarkan rilis dari Polres Pandeglang

Pada Hari Kamis Tanggal 10 Oktober 2019 Sekitar Pukul 11.55 Wib Bertempat didepan Gerbang Lapangan Alun - alun Menes Ds. Purwaraja Kec. Menes Kab. Pandeglang Telah Terjadi Penyerangan / Penusukan Yang di Lakukan Oleh Kedua Tersangka Tersebut di atas Terhadap Jenderal TNI ( Purn ) DR. H. WIRANTO, SH., ( Menko Polhukam ), KOMPOL DARIYANTO SH, MH ( Kapolsek Menes ), Sdr. H. FUAD.

Adapun Kejadian Penusukan Tersebut secara Tiba-tiba langsung Menyerang / Menusuk kebagian Perut Jenderal TNI ( Purn ) DR. H. WIRANTO, SH., ( Menko Polhukam ) dengan Sajam Berupa Gunting Secara Membabi Buta sehingga mengakibatkan luka tusuk Pada KOMPOL DARIYANTO SH, MH ( Kapolsek Menes ) dibagian Punggung, Sdr. H. FUAD ( Dada Sebelah Kiri Atas ).

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

"Messi, seperti apa reaksi Anda jika fans memanggil dengan sebutan itu?" . #fcbarcelona #messi #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada


Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.