Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

China Diharapkan Beri Pelajaran untuk Timnas U-19 Indonesia

By BolaSport - Kamis, 17 Oktober 2019 | 12:13 WIB
Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini
PSSI.ORG
Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini

SUPERBALL.ID - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini, berharap timnas U-19 China bisa menghadapi anak asuhnya dengan perlawanan maksimal pada laga uji coba pertama kedua tim.

Timnas U-19 Indonesia dan Timnas U-19 China dijadwalkan akan saling berhadapan di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Kamis (17/10/2019).

Timnas U-19 Indonesia memiliki kesempatan besar dapat melaksanakan laga uji coba melawan timnas U-19 China.

Laga uji coba melawan timnas U-19 China digelar dalam persiapan timnas U-19 Indonesia menyambut Kualifikasi Piala AFC U-19 2020.

Beberapa jam menjelang laga, pelatih timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini, menyampaikan harapan penting terkait laga melawan timnas U-19 China.

Baca Juga: Populer BOLA - Tim yang Bisa Kalahkan Liverpool hingga Penyelamatan Apik De Gea

Fakhri meminta tim lawan yaitu timnas U-19 China memberikan tekanan dan perlawanan maksimal kepada timnas U-19 Indonesia.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI, Kamis (17/10/2019), dua tim peserta masing-masing timnas U-19 Indonesia dan timnas U-19 China siap menyuguhkan pertandingan menghibur.

Menurut Fakhri, ini merupakan pertandingan uji coba yang ketiga kalinya setelah dua laga sebelumnya timnas U-19 Indonesia melawan Pra-Pon DKI menang 3-0 dan seri 0-0 melawan Tira-Persikabo.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X