Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cerita Bendahara Kalteng Putra Soal Penangkapan Satgas Anti Mafia Bola

By BolaSport - Rabu, 30 Oktober 2019 | 16:15 WIB
Bendahara Kalteng Putra Khairul Fahmi saat menjelaskan mengenai dirinya tidak terbukti mengatur skor atau menyuap perangkat pertandingan saat Kalteng Putra berhadapan dengan Persela Lamongan di Palangka Raya, Selasa (29/10/2019).
ANTARA NEWS/Adi Wibowo
Bendahara Kalteng Putra Khairul Fahmi saat menjelaskan mengenai dirinya tidak terbukti mengatur skor atau menyuap perangkat pertandingan saat Kalteng Putra berhadapan dengan Persela Lamongan di Palangka Raya, Selasa (29/10/2019).

"Untuk nama pelapor saya lupa, setahu saya ia bergelar sarjana hukum," kata Fahmi dilansir Bolasport.com dari Antara News.

Fahmi menyatakan bahwa ia tidak mempermasalahkan pelaporan tersebut.

Karena selama ini, dia sudah bekerja secara jujur sebagai bendahara tim dan tidak pernah berniat melakukan pengaturan skor atau menyuap wasit.

Akan tetapi, Fahmi mengatakan bahwa laporan tersebut cukup merugikan Laskar Isen Mulang yang mendapat stigma negatif.

Baca Juga: Marcus/Kevin Raup Hadiah Besar dari French Open 2019

"Tim jelas terganggu dong, apalagi dalam persoalan ini ada permainan," ucap Fahmi.

Di sisi lain, Kalteng Putra juga sedang diterpa masalah finansial terkait keterlambatan pembayaran gaji para pemainnya.

Menanggapi hal tersebut, Fahmi menyatakan bahwa masalah itu sudah diselesaikan dan gaji pemain yang menunggak sudah dibayarkan.

"Mengenai gaji, saya tanyakan ke kapten tim, katanya sudah menerima," ujar Fahmi.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X