SUPERBALL.ID - Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, membantah kabar yang menyebut Ilija Spasojevic akan bergabung dengan skuat besutannya jelang SEA Games 2019.
Indra Sjafri sejauh ini belum bisa memastikan siapa pemain senior yang akan masuk untuk menggantikan Manahati Lestusen.
Sebelumnya, PSSI sudah mengonfirmasi bahwa sedang mengusahakan agar Ilija Spasojevic dan pemain sayang PSM Makassar, M Rizky Eka, masuk menggantikan Manahati Lestusen dan penyerang Persik Kediri, Septian Bagaskara.
Nama Ilija Spasojevic dan M Rizky Eka tidak tercantum dalam 40 entry by name yang sudah didaftarkan PSSI ke Komite Olimpiade Indonesia (KOI).
PSSI saat ini sedang mengusahakan agar Ilija Spasojevic dan M Rizky Eka masuk ke daftar tersebut sambil menunjukkan dokumen medis Manahati Lestusen dan M Rizky Eka.
Indra Sjafri pun geram dan mengatakan seharusnya PSSI tidak menyebutkan siapa pemain yang akan datang.
Baca Juga: Juergen Klopp: Gabriel Martinelli Pemain Muda Terbaik Abad Ini
"Yang memilih pemain itu bukan PSSI, harusnya saya yang bilang, kok PSSI bisa tahu. Seharusnya tidak bisa gitu," ucap Indra Sjafri kepada BolaSport.com di Lapangan G, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (1/11/2019).
"Urusan PSSI hanya menanyakan ke KOI boleh atau tidak melakukan pergantian pemain. Untuk siapa yang masuk itu urusan tim pelatih," ucap eks pelatih Bali United itu.
Lebih lanjut Indra Sjafri bicara tentang penyerang Madura United, Alberto Goncalves, yang juga belum bergabung bersama timnas U-22 Indonesia.
Baca Juga: Sikap The Jakmania soal Persija Diklaim Mendukung Mochamad Iriawan
Beto, sapaan akrab Alberto Goncalves, dikabarkan masih cedera.
Sebelumnya, Indra Sjafri memanggil lima pemain senior untuk bergabung ke pemusatan latihan timnas U-22 Indonesia.
Kelima pemain senior itu adalah Beto, Evan Dimas, Zulfiandi, Hansamu Yama, dan Manahati Lestusen.
Baca Juga: Dibandingkan dengan Ronaldo, Messi Diminta Gabung ke Real Madrid
Dari lima nama itu, hanya Evan Dimas, Zulfiandi, dan Hansamu Yama yang datang.
Namun sampai saat ini tersisa Evan Dimas saja.
"Jadi kalau pemain senior itu hanya pelengkap saja, kami masih ada toleran agar pemain senior itu bisa memperkuat klubnya, seperti Beto yang minta bermain di Madura United," kata Indra Sjafri.
Baca Juga: Hasil Macau Open 2019 - Menangi Derbi, Della/Rizki Lolos ke Semifinal
"Tapi yang pasti Beto harus kami check-up dulu. Seperti Manahati Lestusen yang cedera dan akan kami cari penggantinya," tutup Indra Sjafri.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar