Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Daftar Kontestan Piala Asia U-19 2020, Indonesia Bersaing dengan 15 Tim Lain

By BolaSport - Minggu, 1 Desember 2019 | 20:54 WIB
Skuat timnas U-19 Indonesia menyanyikan lagu Indonesia Raya saat menghadapi Hong Kong pada laga kedua Grup K Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 di Stadion Madya, Kompeks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (8/11/2019),
GARRY LOTULUNG/KOMPAS.COM
Skuat timnas U-19 Indonesia menyanyikan lagu Indonesia Raya saat menghadapi Hong Kong pada laga kedua Grup K Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 di Stadion Madya, Kompeks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (8/11/2019),

SUPERBALL.ID - Indonesia akan tampil di Piala Asia U-19 2020 yang berlangsung di Uzbekistan bersama 15 tim lainnya.

Indonesia sukses lolos ke putaran final Piala Asia U-19 2020.

Timnas U-19 Indonesia lolos sebagai juara Grup K Kualifikasi Piala Asia U-19 2020.

Selain Indonesia, terdapat empat negara ASEAN lainnya yang juga lolos ke Piala Asia U-19 2020.

Mereka antara lain Malaysia, Vietnam, Kamboja, dan Laos.

Malaysia menjadi pemuncak klasemen Grup G Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 dengan 12 poin.

Tak hanya poin sempurna, Malaysia juga tercatat sebagai tim tersubur kedua setelah Thailand pada Kualifikasi Piala Asia U-19 2020.

Skuad muda Harimau Malaya mencetak 27 gol dari empat pertandingan Grup G Kualifikasi Piala Asia U-19 2020.

Sedangkan Thailand yang mampu membukukan 31 gol, dipastikan gugur karena menempati peringkat ketiga Grup G Kualifikasi Piala Asia U-19 2020.

Negara terakhir yang memastikan tiket ke Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 ialah Irak.

Irak lolos secara dramatis setelah menahan imbang Oman pada laga terakhir Grup A Kualifikasi Piala Asia U-19 2020.

Irak bermain imbang 3-3 melawan Oman di Stadion Al-Seeb, Sabtu (30/11/2019).

Hasil ini membuat Irak menggeser Kuwait di peringkat pertama Grup A Kualifikasi Piala Asia U-19 2020.

Sama-sama mengoleksi delapan poin, Irak unggul produktivitas gol ketimbang Kuwait.

Walhasil, Kuwait harus rela tersingkir dan gagal lolos ke Piala Asia U-19 2020.

Berikut rekap 16 tim yang lolos ke Piala Asia U-19 2020:

Pot 1:

1.Uzbekistan (tuan rumah)

2. Arab Saudi

3. Korea Selatan

4. Qatar

Pot 2

5. Jepang

6. Tajikistan

7. Australia

8. Indonesia

Pot 3

9. Malaysia

10. Irak

11. Vietnam

12. Kamboja

Pot 4

13. Iran

14. Yaman

15. Bahrain

16. Laos


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X