SUPERBALL.ID - Peluang Persib Bandung untuk menjadi runner-up di Liga 1 2019 dipastikan tertutup.
Maung Bandung sudah tak mungkin mengejar perolehan poin Persipura Jayapura yang kini duduk di posisi kedua dengan 52 poin.
Saat ini, Persib duduk di peringkat keenam dengan poin 48 dan hanya menyisakan satu pertandingan melawan PSM Makassar.
Baca Juga: Satu Pemain Sudah Dipastikan Terusir dari Skuat Persib Bandung Musim Depan
Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts tak mau memusingkan hal itu karena baginya, pertandingan terakhir melawan PSM akan jauh lebih penting.
"Yang terpenting bagaimana memberikan pertunjukan yang menarik pada laga terakhir di kandang musim ini," ujar Robert dalam sesi konferensi pers setelah pertandingan melawan Perseru Badak Lampung FC di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Senin (16/12/2019).
"Karena di musim depan juga tidak ada yang akan berbicara soal siapa yang menghuni posisi lima besar tapi siapa yang menjadi juara."
Meski sudah tak memiliki peluang untuk finish di runner up, Robert Alberts akan mencoba untuk mengejar target lima besar.
Dia berharap, Persib bisa meraih itu meskipun nasibnya akan tetap bergantung kepada tim lain.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar