Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PS Tira Persikabo Akhrinya Resmi Berganti Nama

By Mochamad Hary Prasetya,Lola June A Sinaga - Minggu, 16 Februari 2020 | 10:08 WIB
Pemain Tira Persikabo merayakan gol mereka ke gawang Persib Bandung dalam laga fase grup Piala Presiden 2019, Sabtu (2/3/2019), di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung. Tira Persikabo menang 2-1 dalam laga ini.
TRIBUNNEWS
Pemain Tira Persikabo merayakan gol mereka ke gawang Persib Bandung dalam laga fase grup Piala Presiden 2019, Sabtu (2/3/2019), di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung. Tira Persikabo menang 2-1 dalam laga ini.

SUPERBALL.ID - PS Tira Persikabo akhirnya resmi berganti nama menjadi Persikabo 1973.

Kepastian tersebut setelah Asprov PSSI Jawa Barat menggelar kongres tahunan di Bandung, Jawa Barat, Sabtu (15/2/2020).

Dalam kongres tersebut, Asprov PSSI Jawa Barat membahas beberapa hal, salah satunya yakni pengesahan perubahan atau penggantian nama PS/Klub.

Baca Juga: Emosi Saat Lawan Timnas Indonesia, Pelatih Vietnam Resmi Dihukum AFC

Diketahui, dalam kongres itu ada tiga klub yang mengajukan pergantian nama di antaranya Tira Persikabo menjadi Persikabo 1973, Football Plus menjadi Inspire dan Blitar United menjadi Bandung United.

Komite Eksekutif Asprov PSSI Jawa Barat, Delif Subaeki, membeberkan bahwa Asprov PSSI Jawa Barat resmi mengabulkan tiga tim yang mengajukan perubahan nama.

Asprov PSSI Jawa Barat," ujar Delif Subaeki seperti BolaSport.com kutip dari TribunnewsBogor.com.

Lebih lanjut, Delif Subaeki menjelaskan terkait aspek yang menunjang suatu tim dapat melakukan perubahan nama.

“Berdasarkan permohonan dari PS Tira Persikabo dengan melampirkan hasil keputusan rapat pengurus PS Tira Persikabo, dan itu sudah memenuhi persyaratan sesuai dengan PO Keanggotan Asprov PSSI Jabar," jelasnya.

Baca Juga: Ketatnya Shin Tae-yong soal Kedisplinan di Mata Pemain Timnas Indonesia

Selanjutnya, Delif Subaeki mengungkapkan bahwa Asprov PSSI Jawa Barat akan merekomendasikan perubahan nama tiga tim tersebut ke PSSI pusat.

"InsyaAllah sudah eksis, nanti kami dari Asprov PSSI Jabar akan memberikan rekomendasi perubahan nama ke PSSI pusat atas dasar putusan pengesahan di kongres," tutupnya.


Editor : Lola June A Sinaga
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X