Terutama Mateo Bustos, pemain yang sering mendapatkan peluang lewat sepakan dari luar kotak penalti.
Tetapi, sepakan Mateo Bustos selalu digagalkan penjaga gawang Tira Persikabo.
Baca Juga: Hasil Final All England Open 2020 - Tampil Impresif, Fukushima/Hirota Kunci Gelar Juara
Di babak pertama, Tira Persikabo berhasil unggul 1-0 atas Persita.
Memasuki babak kedua Tira Persikabo langsung berusaha mengusai jalannya pertandingan.
Pada menit ke-56, Tira Persikabo berhasil memperlebar keunggulan lewat gol yang diciptakan Ciro Alves.
Baca Juga: Kabar Gembira Bagi The Jak, Persija Store Akhirnya Gelar Soft Launching
Menit ke-60, Persita melakukan pergantian pemain guna menambah tenaga baru.
Ade Jantra ditarik keluar, dan masuk Raphael Maitimo.
Baru dua menit masuk, Raphael Maitimo mendapatkan ruangan untuk melakukan tendangan.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar