Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hal Positif yang Didapat Spaso Selama Social Distancing

By Lola June A Sinaga - Minggu, 12 April 2020 | 15:19 WIB
Striker Bali United, Ilija Spasojevic, saat laga kontra Semen Padang pada pekan ke-30 Liga 1 2019.
INSTAGRAM BALI UNITED
Striker Bali United, Ilija Spasojevic, saat laga kontra Semen Padang pada pekan ke-30 Liga 1 2019.

SUPERBALL.ID - Illija Spasojevic mengambil hal positif dibalik adanya wabah virus corona di Indonesia.

Karena wabah tersebut, kompetisi Shopee Liga 1 diberhentikan sementara.

Tidak adanya pertandingan dimanfaatkan pemain yang akrab di sapa Spaso ini untuk menghabiskan waktu bersama sang buah hati.

Sejak meninggalnya sang istri tahun lalu, praktis penyerang kelahiran Montenegro tersebut menjadi ayah sekaligus ibu dari kedua buah hatinya, Dragan dan Irina Spasojevic.

Baca Juga: Harga Pemain Termahal Liga Inggris Anjlok Karena Virus Corona, Duo Liverpool Turun Seharga Satu Pemain

Musim lalu, tidak banyak waktu yang dihabiskan Spaso dengan kedua buah hatinya tersebut.

Sebab dia masih menjalankan kewajibannya sebagai penyerang Bali United.

Sekarang Spaso memiliki waktu lebih banyak di rumah.

“Tentu ini kesempatan saya bisa bersama anak-anak. Sekarang anak-anak tidak sekolah dan saya tidak ada kegiatan juga di sepak bola. Biasanya rutinitas saya itu ikut latihan dan pertandingan, sehingga sulit untuk menghabiskan waktu bersama dengan anak-anak. Apalagi kalau pertandingan tandang, jelas sangat sulit untuk saya bisa bersama anak-anak,” ungkap Spaso seperti dikutip SuperBall.id dari laman resmi Liga 1.


Editor : Lola June A Sinaga
Sumber : liga -indonesia.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X