Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Didi Kempot Meninggal Dunia, Kenangannya Tertinggal dalam Pertandingan Liga Indonesia

By Aulli Reza Atmam - Selasa, 5 Mei 2020 | 15:05 WIB
Didi Kempot diketahui memiliki banyak penggemar dari kalangan pesepak bola.
Didi Kempot diketahui memiliki banyak penggemar dari kalangan pesepak bola.

SUPERBALL.ID - Penyanyi campursari, Didi Kempot, meninggal dunia. Ada kenangan yang ditinggalkannya di laga sepak bola klub asal kota kelahirannya.

Pencinta musik Indonesia mendapat kabar duka dengan meninggalnya Didi Kempot pada Selasa (5/5/2020), pukul 7.45 WIB.

Didi Kempot yang dikenal sebagai penyanyi campursari kawakan meninggal dunia di Rumah Sakit Kasih Ibu, Solo, Jawa Tengah.

Sebagai penyanyi, ada banyak karya yang dihasilkannya semasa berkarier.

Karya-karya tersebut dinikmati orang dari berbagai kalangan, baik itu di desa, kota, orang tua, maupun kaum muda.

Para penggemar sepak bola Indonesia tak ketinggalan menjadi penikmat lagu-lagu Didi Kempot.

Baca Juga: Football Family Ep.1 - Rasa Percaya Diri Bawa Marten FC Terbang ke Inggris

Dari Solo yang merupakan kota kelahirannya, lagu karya Didi Kempot bahkan pernah kerap terdengar di tribun stadion saat laga Pelita Solo dihelat.

Biasanya, lagu tersebut dinyanyikan oleh suporter Pelita Solo kala mendukung tim kesayangannya.

Lagu di laga Pelita Solo

"Oo..o..o Pelita Solo. Oo..o..o Pelita Solo."

Itulah penggalan nyanyian Pasoepati yang kerap didengungkan suporter Pelita Solo pada awal era 2000-an kala klub tersebut masih eksis di kancah persepakbolaan Tanah Air.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : bali.tribunnews.com, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X