Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Van Persie Ungkap Satu Pertanyaan Terakhir ke Sir Alex Ferguson Sebelum Gabung Manchester United

By Ragil Darmawan - Kamis, 14 Mei 2020 | 10:58 WIB
Eks penyerang Manchester United, Robin van Persie (kanan), bersama pelatih legendaris Sir Alex Ferguson.
TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Eks penyerang Manchester United, Robin van Persie (kanan), bersama pelatih legendaris Sir Alex Ferguson.

SUPERBALL.ID - Eks striker Manchester United, Robin van Persie, mengungkapkan sebuah pertanyaan sebelum dirinya memutuskan untuk bergabung dengan The Red Devils.

Manchester United mendatangkan Van Persie dari Arsenal pada 2012 dengan mahar sekitar 22 juta pound.

Ketika itu Juventus dan Manchester City juga berencana ingin memboyong Van Persie.

Namun akhirnya pemain asal Belanda itu berlabuh ke Old Trafford menjelang akhir musim panas.

Baca Juga: Alexander-Arnold atau Wan-Bissaka yang Lebih Hebat? Ini Jawaban Gary Neville

Sebelum menandatangani kontrak di Manchester United, Van Persie sempat mengajukan sebuah pertanyaan terakhir kepada pelatih Sir Alex Ferguson.

Ia menanyakan tentang berapa lama lagi Ferguson bertahan menjadi pelatih Manchester United.

Karena bagi Van Persie, sosok Ferguson merupakan alasan utamanya ingin bergabung ke Manchester United.

"Tepat sebelum saya tanda tangan kontrak, saya benar-benar memegang pena dan bertanya kepadanya: Satu hal lagi Si Alex, berapa lama lagi Anda berencana untuk bertahan?" ujar Van Persie sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.