Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sanksi Skor Tujuh Laga Hingga Ancaman Pembunuhan Hantui Kontroversi Neymar dan Alvaro Gonzalez

By Lola June A Sinaga - Selasa, 15 September 2020 | 13:03 WIB
Penyerang Paris Saint-Germain, Neymar, berdebat dengan bek Olympique Marseille, Alvaro Gonzalez, dalam laga Liga Prancis di Stadion Parc des Princes, Minggu (13/9/2020).
TWITTER.COM/GLOBOESPORTECOM
Penyerang Paris Saint-Germain, Neymar, berdebat dengan bek Olympique Marseille, Alvaro Gonzalez, dalam laga Liga Prancis di Stadion Parc des Princes, Minggu (13/9/2020).

Neymar mengeluarkan pernyataan lebih lanjut di Instagram story-nya pada hari Selasa (15/9/2020) di mana dia menjelaskan bahwa dia memberontak dan tidak bisa pergi tanpa melakukan sesuatu.

"Kemarin saya ingin mereka yang bertanggung jawab atas permainan (wasit, asisten) untuk memposisikan diri mereka sendiri secara tidak memihak dan memahami bahwa tidak ada lagi tempat untuk sikap berprasangka buruk,” tulis Neymar.

"Rasisme ada, itu ada, tapi kita harus menghentikannya. Tidak boleh lagi, cukup!”

"Saya menerima hukuman saya karena saya seharusnya mengikuti jalan sepak bola yang bersih. Saya berharap, di sisi lain, pelaku juga akan dihukum.”

"Orang itu bodoh, aku juga bertingkah seperti orang bodoh karena membiarkan aku terlibat di dalamnya,’ tambahnya.

Baca Juga: Kepa Bikin Kesalahan Lagi, Frank Lampard Justru Senang

Sementara Marseille merilis pernyataan yang menyangkal bahwa Gonzalez melakukan aksi rasisme.

Mereka justru mengecam ancaman pembunuhan yang dialamatkan pada Gonzalez.

Alvaro Gonzalez tidak rasis, dia menunjukkannya kepada kami melalui perilaku hariannya sejak bergabung dengan klub, seperti yang telah disaksikan oleh rekan satu timnya,” berikut pernyataan Marseille.

“Klub tetap bersama komite disiplin untuk bekerja sama sepenuhnya dalam penyelidikan semua peristiwa yang menandai pertemuan ini, dan 24 jam sebelumnya.”

"Kontroversi ini serius dan sudah menimbulkan konsekuensi serius.”

"Klub dengan demikian mengutuk penyebaran nomor telepon pribadi Alvaro Gonzalez dan kerabatnya malam ini di media dan jejaring sosial Brasil, sehingga menimbulkan pelecehan terus-menerus, terutama yang terdiri dari ancaman pembunuhan,” tutup pernyataan klub.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Kylian Mbappe dikabarkan sudah meminta untuk hengkang dari Paris Saint-Germain pada akhir musim 2020-2021. Liverpool sepertinya benar-benar akan memiliki kesempatan untuk mendapatkan Kylian Mbappe pada akhir musim ini. Kabarnya, Kylian Mbappe sudah meminta untuk pergi dari Paris Saint-Germain pada akhir musim ini. Menurut laporan The Times via Mirror Football, Mbappe sengaja memberikan waktu semusim kepada PSG untuk mencari penggantinya. Mbappe juga mengatakan bahwa dirinya ingin hengkang ke Liga Inggris pada akhir musim 2020-2021. Liverpool menjadi klub yang paling difavoritkan untuk mendapatkan tanda tangan Mbappe saat itu. #kylianmbappe #PSG #liverpool #juergenklopp #bolasportcom #bolastylo #bolanas #juaradotnet #superballid #sportfeat #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Lola June A Sinaga
Sumber : The Sun

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.