Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berubah, Balapan MotoGP Prancis 2020 Digelar Lebih Awal dari Moto2

By Taufik Batubara - Sabtu, 10 Oktober 2020 | 18:47 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha Maverick Vinales merayakan podium pertama MotoGP Emilia Romagna 2020 di Misano, Minggu (20/9/2020).
INSTAGRAM.COM/MAVERICK12OFFICIAL
Pembalap Monster Energy Yamaha Maverick Vinales merayakan podium pertama MotoGP Emilia Romagna 2020 di Misano, Minggu (20/9/2020).

SUPERBALL.ID - Balapan MotoGP Prancis 2020 di Sirkuit Bugatti, Le Mans, digelar akhir pekan ini, Minggu (11/10/2020), dengan sedikit perubahan.

Balapan seri kesembilan kali ini akan makin sengit.

Fabio Quartararo masih memimpin klasemen pembalap dengan 108 poin.

Pembalap Petronas Yamaha SRT itu berhasil meraih podium pertama tiga kali dari delapan seri yang telah dilalui.

Rider muda Prancis berusia 21 tahun itu mengalami insiden satu kali di San Marino, yang memaksanya tak bisa melanjutkan balapan.

Posisi kedua klasemen pembalap ditempati Joan Mir dari Team Suzuki Ecstar dengan 100 poin.

Baca Juga: Hasil F2 MotoGP Prancis 2020 - Vinales Sukses Perbaiki Catatan

Pembalap asal Spanyol berusia 23 tahun itu tak pernah meraih podium pertama, namun konsisten finis di lima besar.

Mir mengalami insiden dua kali di Spanyol dan Austria, namun mampu naik podium empat kali.

Sedangkan posisi ketiga klasemen dihuni Maverick Vinales dengan 90 poin.

Pembalap asal Spanyol berumur 25 tahun itu hanya sekali naik podium pertama, yakni di Emilia Romagna.

Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP ini mengalami insiden di Styria.

Ketiga pembalap ini, Quartararo, Mir, dan Vinales, difavoritkan sebagai juara dunia MotoGP 2020.

Masih ada enam seri lagi, termasuk MotoGP Prancis, bagi ketiganya untuk mendulang poin.

Baca Juga: Penyebab Jatuhnya Valentino Rossi di MotoGP Catalunya Terungkap

Penyelenggaraan MotoGP Prancis kali ini berbeda dengan seri-seri sebelumnya.

Para pencinta MotoGP harus mencatat jam lombanya agar tidak sampai terlewatkan.

Jadwal latihan bebas atau free practice 1 (FP1) MotoGP akan dimulai lebih dulu dari Moto2.

Jadwal lomba atau race MotoGP juga akan dimulai lebih dulu dari Moto2. (Lihat jadwal lengkap WIB dan live streaming di akhir artikel ini)

Vinales Optimistis

Vinales merasa diuntungkan dengan perubahan jadwal MotoGP Prancis ini.

Pasalnya, sebagian dari masalah hilangnya performa Vinales selalu dianggap terkait dengan tingginya jumlah karet ban Dunlop Moto2 yang tertinggal di trek setelah balapan.

Moto2 itu diadakan tepat sebelum balapan MotoGP dan Vinales sangat merasakan efek negatif sisa karet ban Dunlop itu seperti tercermin di MotoGP San Marino.

Baca Juga: Dani Pedrosa Akui, Kehadiran Marc Marquez Bikin Persaingan Jadi Susah

Jadi, dengan mendahulukan race MotoGP Prancis pukul 13.00 waktu setempat dari Moto2, Vinales mendapat kesempatan untuk menguji teori itu seandainya trek tetap kering pada hari Minggu.

Jam race MotoGP Prancis digeser lebih awal untuk menghindari bentrokan dengan balapan F1 Eifel di Nurburgring, Jerman. 

Lomba F1 Eifel itu digelar Minggu (11/10/2020) pukul 19:10-21:10 WIB, jam yang nyaris bersamaan dengan jadwal start MotoGP Prancis sebelum revisi.

"Le Mans adalah trek di mana kami terbiasa dengan grip yang baik dan berkendara dengan cara yang baik, tahun lalu di FP1 dan FP2 kami sangat kuat," kata Vinales, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Autosport.com

"Ini fakta dan kami perlu mencoba untuk memahami terutama jika sebelum balapan Moto2, perasaannya sama atau tidak, karena biasanya dalam latihan kami bisa kuat."

Vinales menambahkan, "Biasanya dalam balapan kami belakangan (dari Moto2). Jadi, akhir pekan ini adalah kesempatan bagus bagi kami untuk memahami banyak hal."

Baca Juga: VIDEO - Kocaknya Ronaldo Protes pada Wasit saat Hadapi Spanyol

Vinales menang di Le Mans pada 2017.

Sedangkan Yamaha sudah delapan kali menang di MotoGP Prancis dalam era MotoGP modern.

Vinales yakin, sirkuit di Le Mans itu adalah tempatnya untuk bisa memaksimalkan motor YZR-M1.

Rekan setim Valentino Rossi ini mengaku sudah mengerti betul apa yang harus dilakukan untuk melaju cepat di Le Mans.

"Bagi saya sangat penting untuk memahami banyak hal akhir pekan ini," imbuh Vinales.

"Pertama-tama, lihat apakah motor baru kami bagus di trek basah karena akan basah sebagian besar saat latihan."

"Kemudian, kami akan melihat apakah sebelum Moto2 kami memiliki kondisi yang sama seperti sepanjang akhir pekan. Ini akan menjadi penting bagi kami," tandas Vinales.

JADWAL MOTOGP PRANCIS 2020

Jumat, 9 Okt 2020

FP1: 14:55-15:40 WIB
FP2: 19:10-19:55 WIB

Sabtu, 10 Okt 2020

FP3: 14:55-15:40 WIB
FP4: 18:30-19:00 WIB
Q1: 19:10-19:25 WIB
Q2: 19:35-19:50 WIB

Minggu, 11 Okt 2020

Warm-up: 14:30-14:50 WIB
Race: 18:00-18:45 WIB


JADWAL MOTO2 PRANCIS 2020

Jumat, 9 Okt 2020

FP1: 15:55-16:35 WIB
FP2: 20:10-20:50 WIB

Sabtu, 10 Okt 2020

FP3: 15:55-16:35 WIB
Q1: 20:10-20:25 WIB
Q2: 20:35-20:50 WIB

Minggu, 11 Okt 2020

Warm-up: 15:00-15:20 WIB
Race: 19:30-20:15 WIB

LIVE STREAMING MOTOGP PRANCIS 2020

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufik Batubara
Sumber : Autosport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X