Ronaldo juga tampil dalam laga persahabatan imbang 0-0 di kandang Portugal kontra Spanyol, tengah pekan lalu.
Selain merugikan Portugal, status Covid-19 Ronaldo itu juga berdampak negatif ke Juventus.
Dia kini sangat diragukan untuk membela Juventus ke kandang Crotone dalam Liga Italia, Minggu (18/10/2020) 01.45 WIB.
Ronaldo juga diragukan untuk lawatan Juventus ke markas Dynamo Kyiv dalam laga pertama Grup G Liga Champions, 20 Oktober.
Bahkan, tergantung pada kondisinya dan hasil tes berikutnya, Ronaldo juga terancam melewatkan laga kedua Liga Champions kontra Barcelona pada 28 Oktober.
Sadio Mane Senang
Beberapa jam usai Ronaldo dinyatakan positif Covid-19, bintang Liverpool Sadio Mane mengumumkan kabar baik.
Melalui akun Twitter dan Instagram-nya, Mane menampilkan foto latihan berseragam Liverpool dengan ucapan, "Happy to be back, alhamdoulilah" yang artinya, "Senang bisa kembali, alhamdulillah (segala puji bagi Allah)."
Walhasil, pemain asal Senegal berusia 28 tahun itu disiapkan untuk ikut bertandang ke markas Everton dalam lanjutan Liga Inggris, Sabtu (17/10/2020) pukul 18.30 WIB.
Editor | : | Taufik Batubara |
Sumber | : | abc.net.au |
Komentar