"Untuk pemain keturunan saat ini ada sembilan. Dari sembilan pemain itu dua di antaranya sudah ikut berlatih bersama kami, sementara sisanya masih menunggu," ucap Shin Tae-yong.
Tak disebutkan siapa dua pemain yang sudah mengikuti latihan itu.
Kemungkinan dua pemain itu adalah Luah Mahesa dan Kelana Mahesa.
Keduanya bahkan sudah ikut tampil melawan Hajduk Split U-19.
Sebelumnya sudah ada Jack Brown dan Elkan Baggott dari Inggris.
Lantas, siapa saja tujuh pemain keturunan lainnya?
"Kami tidak bisa membuka identitas mereka. Kalau sudah ada keputusan, kami dan PSSI pasti akan terbuka," jawab Shin Tae-yong.
Selain itu, mantan pengasuh Timnas U-20 Korea Selatan tersebut juga akan memanggil beberapa pemain lokal.
Baca Juga: Owen Hargreaves Ungkap Alasan Mengapa Manchester United Mengabaikan Van de Beek
"Tapi kami masih sulit untuk memantau serta melakukan seleksi karena kompetisi yang belum bergulir," kata Shin Tae-yong.
Pelatih yang membawa Song Heung-min dkk menaklukkan Jerman 2-0 di Piala Dunia 2018 itu terang-terangan mengaku kesulitan menyeleksi pemain lokal karena kompetisi domestik Tanah Air tak pasti kapan digelar kembali.
Seluruh TC Garuda Nusantara yang disiapkan PSSI dan Shin Tae-yong merupakan persiapan menghadapi Piala Asia U-19 2020, Februari-Maret 2021, di Uzbekistan.
Namun, tujuan besarnya adalah Piala Dunia U-20 2021 karena Indonesia menjadi tuan rumah.
Editor | : | Taufik Batubara |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar