Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sinyal Shin Tae-yong Usai Tak Ikut Langsung Dampingi Timnas U-19 Indonesia ke Spanyol

By Lola June A Sinaga - Minggu, 27 Desember 2020 | 09:43 WIB
Dua pemain Timnas U-19 Indonesia berpose sejenak sebelum terbang ke Spanyol, Sabtu (26/12/2020) untuk mengikuti pemusatan latihan. Pelatih Shin Tae-yong tak langsung ikut mendampingi mereka.
INSTAGRAM.COM/PSSI
Dua pemain Timnas U-19 Indonesia berpose sejenak sebelum terbang ke Spanyol, Sabtu (26/12/2020) untuk mengikuti pemusatan latihan. Pelatih Shin Tae-yong tak langsung ikut mendampingi mereka.

SUPERBALL.ID - Timnas U-19 Indonesia sudah terbang ke Spanyol untuk menjalani pemusatan latihan atau training camp (TC) lanjutan tanpa Shin Tae-yong.

TC di Spanyol tetap dilakukan, meski FIFA telah membatalkan Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia, yang dijadwalkan 20 Mei hingga 12 Juni mendatang.

Peserta TC Timnas U-19 Indonesia berangkat dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang, Sabtu (26/12/2020) sore.

Baca Juga: Ucapan Keren Syahrian Abimanyu dalam Bahasa Spanyol untuk JDT yang Bikin Malaysia Bangga

Sebanyak 27 pemain ikut dalam rombongan itu, sedangkan 3 pemain lainnya menyusul dari klub masing-masing di Eropa.

Ketiga pemain lain itu adalah Witan Sulaeman (Radnik Surdulica, Serbia), Elkan Baggott (Ipswich Town, Inggris), dan Kelana Noah Mahessa (Bonner, Jerman).

"PSSI tetap berkomitmen terhadap Timnas U-19 Indonesia."

"Meskipun Piala Dunia U-20 diundur ke tahun 2023, para pemain ini adalah cikal-bakal Timnas U-23 maupun timnas senior nantinya," kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari laman resmi PSSI.

TC di Spanyol dijadwalkan hingga 31 Januari 2021.


Editor : Taufik Batubara
Sumber : PSSI.org, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.