Di babak kedua, tidak ada gol tambahan yang tercipta dari kedua tim hingga wasit meniup peluit akhir.
Dengan hasil itu, pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, sukses mengantarkan skuadnya meraih kemenangan keempat secara beruntun.
Baca Juga: Bek Chelsea Ungkap Perbedaan Taktis Thomas Tuchel dan Frank Lampard
Ini menjadi rekor tersendiri bagi Tuchel lantaran terakhir kali Chelsea meraih empat kemenangan beruntun adalah pada November 2019.
Seusai pertandingan, Tuchel pun tak segan menyebut kemenangan kali ini sebagai kemenangan yang sempurna.
"Ini adalah malam yang sangat bagus, malam yang sempurna," kata Tuchel seperti dikutip SuperBall.id dari BBC Sport.
"Kami tahu memiliki kesempatan untuk melompat ke empat besar, kami mengambil kesempatan ini."
"Sekarang kami telah membuat langkah besar, kami harus melanjutkannya dan tidak kehilangan intensitas atau determinasi," tambahnya.
Baca Juga: Masih Dapat Gaji, Chelsea Akan Berhenti Bayar Frank Lampard Jika Lakukan Hal Ini
Hasil ini juga sukses mengantarkan Werner dkk menembus empat besar klasemen Liga Inggris dengan torehan 42 poin.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BBC.co.uk/Sport |
Komentar