SUPERBALL.ID - Ronaldo baru saja mencetak gol ke-20 di Liga Italia musim ini ketika Juventus meraih kemenangan 3-0 atas Spezia.
Ini adalah musim ke-12 berturut-turut bagi Ronaldo berhasil mencetak 20 gol atau lebih di liga.
Sementara itu sang rival yaitu Messi, juga telah menorehkan hal yang sama dan hanya butuh satu gol lagi untuk membuatnya menjadi 13 musim.
Dilansir SuperBall.id dari The Sun, berikut adalah perbandingan jumlah gol Ronaldo dan Messi dalam 12 musim terakhir.
Baca Juga: Diego Forlan: Barcelona Kehilangan Suarez Sama Seperti Madrid Kehilangan Ronaldo
2008-09
Musim kelimanya bersama Barcelona merupakan musim pertama Messi mencatatkan 20 gol, ia total mengoleksi 23 gol dari 31 laga.
Selain itu ia mengantarkan tim asuhan Pep Guardiola saat itu meraih gelar Liga Spanyol dengan sembilan poin di atas Real Madrid.
Sementara itu, musim ini merupakan musim terakhir Ronaldo bersama Manchester United dan ia berhasil mencetak 18 gol di Liga Inggris.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Thesun.co.uk |
Komentar