Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Akhir Tragis Kisah Cinta Chris Wilder dan Sheffield United

By Muhammad Respati Harun - Minggu, 14 Maret 2021 | 21:26 WIB
Sheffield United resmi mengumumkan perpisahannya dengan pelatih yang membawanya dari Divisi Satu ke Liga Inggris, Chris Wilder.
TWITTER.COM/GEMTOLLERFIELD
Sheffield United resmi mengumumkan perpisahannya dengan pelatih yang membawanya dari Divisi Satu ke Liga Inggris, Chris Wilder.

Baca Juga: Solskjaer Ungkap Jesse Lingard Hengkang Gara-gara Bruno Fernandes

Padahal, Sheffield United sempat dinilai akan mengulangi catatan buruk pada musim 2006-2007.

Pada musim tersebut, Sheffield United langsung mengalami degradasi setelah promosi ke Premier League.

Pada akhir musim 2019-2020, Wilder berhasil membawa Sheffield United menduduki peringkat ke-9 klasemen.

Namun, sayangnya, kisah luar biasa Wilder bersama Sheffield United itu harus berakhir pada musim ini.

Wilder dan Sheffield United resmi berpisah pada Minggu (14/3/2021) pagi WIB.

Pelatih berusia 53 tahun itu resmi meninggalkan klub idamannya tersebut setelah hampir lima tahun melatih.

Baca Juga: Gagal Melaju di Liga Champions, Juventus Jual Murah Cristiano Ronaldo?

Wilder harus meninggalkan Sheffield United lantaran performa buruk yang ditunjukkannya musim ini.

Hingga saat ini, Sheffield United masih terjerembab di dasar klasemen Liga Inggris dengan koleksi 14 poin.

Torehan poinnya tersebut membuat Sheffield United hampir dipastikan bakal degradasi ke Divisi Championship.

Selain itu, sejumlah keputusan transfer buruk juga dinilai merupakan penyebab keluarnya Wilder dari klub.

Dilansir Superball.id dari Sky Sports, Sheffield United sudah menggelontorkan dana lebih dari 70 juta poundsterling untuk transfer sejak Januari 2020.

Baca Juga: Rahasia Chelsea Tak Pernah Kalah di Bawah Tuchel, Ternyata Pakai Kode

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : Sky Sports, BBC Sport

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X