Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Dari Fred Sampai Patrich Wanggai, Kasus Rasisme di Sepak Bola Merajalela

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 23 Maret 2021 | 18:33 WIB
Dunia sepak bola lagi-lagi tercoreng dengan munculnya kasus rasialisme yang menimpa pemain di media sosial.
TWITTER.COM/FRED08OFICIAL
Dunia sepak bola lagi-lagi tercoreng dengan munculnya kasus rasialisme yang menimpa pemain di media sosial.

Fred lalu memberikan caption tentang kasus rasialisme yang terus-menerus berulang di industri sepak bola.

"Komentar media sosial penuh dengan kebencian dan yang terpenting, rasisme: kita tidak bisa memberi makan budaya itu," tulis Fred.

"Kami tidak bisa menerimanya, kami harus selalu melawannya, kami lebih besar dan lebih baik dari itu, cukup!" 

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Fred Rodrigues (@fred08oficial)

Baca Juga: Tersingkir dari Piala FA, Solskjaer Tidak Sesali Keputusannya

Saat ini Fred telah mematikan komentar di halaman Instagram-nya setelah berulang kali mendapat perlakuan tidak mengenakkan tersebut.

Selain bintang sepak bola luar negeri, pemain dalam negeri pun tak luput dari komentar bernada rasialis.

Hal tersebut menimpa penyerang PSM Makassar, Patrich Wanggai, usai timnya menaklukkan klub ibu kota, Persija Jakarta.

Wanggai yang turut menyumbang gol pada laga tersebut, mendapat serangan berupa kalimat tidak pantas.

Dilansir SuperBall.id dari Kompas.com, Warganet menyerang dengan menghina fisik atau menyamakan sang pemain dengan hewan.

Sepanjang pertandingan, Wanggai memang kerap mendapat sorotan karena berbagai aksinya di lapangan.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X