Oleh karena kesuksesan tersebut, Real Madrid langsung memboyongnya pada 2010.
Namun, kiprah Mourinho di Real Madrid tidak secerah musim sebelumnya dengan hanya meraih 1 gelar Liga Spanyol dan 1 Copa del Rey.
Baca Juga: Butuh Dana Segar, Barcelona Rela Terima Receh Demi Jual Cepat Coutinho
Ia pun berpisah dengan Real Madrid pada akhir musim 2012-2013.
Setelah itu, Mourinho kembali ke Chelsea pada Juni 2013 untuk melakoni periode keduanya bersama klub tersebut.
Mourinho sempat menunjukkan tajinya dengan membawa Chelsea juara Liga Inggris dan Piala Liga pada 2014-2015.
Akan tetapi, performanya justru porak poranda pada musim berikutnya sehingga Mourinho dipecat pada pertengahan musim 2015-2016.
Ia kemudian berlabuh di Manchester United pada 2016 dan sempat membawa gelar Piala Liga dan Liga Europa pada musim pertamanya.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Diisukan Hengkang, Sang Agen Siapkan Kejutan
Namun, pada musim keduanya, Mourinho lagi-lagi menunjukkan performa yang kurang memuaskan sehingga dipecat pada Desember 2018.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Daily Mail |
Komentar