Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kedatangan Varane Buntu, Man United Siapkan Rencana yang Lebih Mahal

By Muhammad Respati Harun - Senin, 5 Juli 2021 | 15:47 WIB
Bek Real Madrid, Raphael Varane, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Espanyol dalam laga La Liga Spanyol pekan ke-16 pada Sabtu (7/12/2019) di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid.
TWITTER.COM/REALMADRID
Bek Real Madrid, Raphael Varane, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Espanyol dalam laga La Liga Spanyol pekan ke-16 pada Sabtu (7/12/2019) di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid.

Kabar hengkangnya Varane berhembus kencang lantaran sang pemain dirumorkan ingin pindah untuk mencari tantangan baru.

Selain itu, situasi kontraknya yang akan berakhir pada Juni 2022 juga membuatnya semakin berpeluang hengkang.

Baca Juga: Butuh Dana Segar, Barcelona Rela Terima Receh Demi Jual Cepat Coutinho

Namun, negosiasi transfer antara Real Madrid dan Manchester United dikabarkan menemui kebuntuan.

Dilansir Superball.id dari Daily Mirror, keduanya masih belum menemui kesepakatan soal biaya transfer.

Tawaran Manchester United yang sebesar 50 juta poundsterling ditolak oleh Real Madrid yang menginginkan sekitar 80 juta poundsterling.

Buntunya transfer tersebut membuat Manchester mulai mempertimbangkan nama lain untuk didatangkan.

Daily Mirror mengabarkan Manchester United melirik bek tengah Sevilla, Jules Kounde, sebagai alternatif transfer.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Diisukan Hengkang, Sang Agen Siapkan Kejutan

Sejak bergabung pada 2019, Kounde langsung nyetel dan menjadi pemain andalan di Sevilla.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Daily Mirror

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X