Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kibarkan Bendera Merah Putih, Suporter Indonesia yang Dukung Asnawi Mangkualam Ditegur Petugas Stadion

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 19 Juli 2021 | 10:55 WIB
Salah seorang WNI tertangkap kamera tengah mengibarkan bendera Merah Putih di laga Ansan Greeners vs Busan IPark, Sabtu (17/7/2021).
SportsNears
Salah seorang WNI tertangkap kamera tengah mengibarkan bendera Merah Putih di laga Ansan Greeners vs Busan IPark, Sabtu (17/7/2021).

Memang benar bahwa suporter Indonesia datang untuk mendukung Asnawi, tetapi tidak ada bukti fisik yang kuat.

Apalagi para suporter tersebut tidak menunjukkan tanda-tanda melanggar aturan atau menyemangati tim lawan.

Bahkan, mereka tidak secara langsung mendukung Asnawi dan juga tidak bersorak hanya ketika Ansan Greeners menyerang.

Baca Juga: Shin Tae-yong Jadi Komentator di Korea Selatan, PSSI Beri Tanggapan

Mereka hanya bertepuk tangan setiap kali kedua tim memiliki kesempatan untuk mencetak gol.

Untuk berjaga-jaga, petugas keamanan tetap mengawasi mereka sepanjang babak pertama, namun tidak terjadi hal yang mengkhawatirkan.

Barulah saat turun minum, beberapa dari mereka mengibarkan bendera Indonesia dan mengambil foto kenang-kenangan.

Namun, petugas keamanan stadion segera menegur mereka dan berkata, “Tolong jangan kibarkan bendera Indonesia.”

Alhasil, mereka pun bergegas mengambil foto dan memasukkan kembali bendera Indonesia ke dalam tas mereka.

Baca Juga: Telat ke Tanah Air, Begini Cara Shin Tae-yong Pantau TC Timnas Indonesia


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : sports-g.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X