"Yang pertama adalah bahwa Thailand memiliki banyak pelatih bagus dan berbakat seperti Kiatisak dan beberapa lainnya."
"Selanjutnya, gaji pelatih dalam negeri tidak akan terlalu tinggi dibandingkan dengan gaji pelatih asing."
"Selain itu, mereka akan memiliki hubungan yang baik dengan para pemain muda dan komunikasi tidak akan menjadi masalah lagi."
"Terakhir, Timnas Thailand harus punya gaya tersendiri," ucap Chanathip menambahkan.
Sebelumnya, Kiatisuk pernah menangani timnas Thailand selama tiga tahun pada periode 2014 hingga 2017.
Pelatih berusia 47 tahun itu saat ini menikmati pekerjaannya sebagai juru taktik klub Vietnam Hoang Anh Gia Lai.
Sementara itu, Federasi Sepak Bola Thailand (FAT) mengatakan mereka masih menghormati kontrak Nishino.
Presiden FAT, Somyot Poompunmuang, baru-baru ini mengatakan ingin segera melakukan pembicaraan dengan pelatih Nishino.
FAT ingin pelatih asal Jepang itu memberikan klarifikasi terkait alasan kegagalan timnas Thailand dari sudut pandangnya.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Thethao247.vn |
Komentar