Sayap kanan dilihat sebagai titik lemah yang kerap terlihat pada Manchester United.
Oleh karena itu, keberadaan Sancho sebagai pemain anyar dirasa telah sesuai dengan kebutuhan tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer tersebut.
Baca Juga: Barca Akan Segera Umumkan Kontrak Anyar Messi, Belum Tentu Bisa Main di Liga Spanyol
"Mereka (Manchester United) perlu untuk mengisi ruang sayap kanan itu, itu adalah permasalahan sejak satu atau dua tahun lalu," tutur Neville.
Sementara Varane dinilai akan menjadi pemain yang cocok untuk menemani sang kapten, Harry Maguire, di lini belakang.
Terlebih lagi, Varane memiliki pengalaman dan prestasi yang luar biasa selama membela Real Madrid.
Varane tercatat telah memboyong 3 gelar Liga Spanyol, 1 Copa del Rey, 4 Liga Champions, 3 Piala Super Eropa, dan 4 Piala Dunia Antarklub.
Selain itu, bek berusia 28 tahun itu juga pernah mengantarkan Prancis menjuarai Piala Dunia 2018.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Jadi Orang Pertama yang Terima Penghargaan Baru di Liga Italia
"Semua penggemar United, komentator, analis mengatakan bahwa mereka (Manchester United) membutuhkan rekan untuk Maguire dan mereka telah mendapatkannya," kata Neville.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Daily Mirror |
Komentar