Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ruang Ganti Barcelona Kacau Ditinggal Messi, Para Pemain Marah dan Merasa Ditipu

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 11 Agustus 2021 | 20:45 WIB
Presiden Klub Barcelona, Joan Laporta, terpaksa melepas Lionel Messi dengan alasan terbentur aturan finansial di Liga Spanyol.
DAILYMAIL.CO.UK
Presiden Klub Barcelona, Joan Laporta, terpaksa melepas Lionel Messi dengan alasan terbentur aturan finansial di Liga Spanyol.

Adapun Philippe Coutinho dikabarkan merasa seperti penjahat setelah kepergian mengejutkan Messi dari Barca.

Baca Juga: Ditinggal Messi, Koeman Tak Khawatir karena Sudah Punya Pengganti

"Ada banyak orang yang marah, dan mereka marah karena alasan yang berbeda," kata sumber yang dekat dengan pemain senior Barca.

"Mungkin ada yang benar dan mungkin ada yang salah, setiap situasi berbeda."

"Neto ingin pergi, Philippe Coutinho merasa seperti penjahat, Miralem Pjanic merasa ditipu."

Ia menambahkan, "Mungkin salah manajemen lama karena telah menghamburkan uang ke mana-mana."

"Tetapi situasi ini selalu ada sejak mereka (Joan Laporta dan pengurus baru) memenangi pemilihan (pada bulan Maret)."

Baca Juga: Merasa Dibohongi Lionel Messi, Dua Rekrutan Anyar Diminta Segera Minggat dari Barcelona

Meski Messi sudah pergi, Laporta masih harus berusaha mati-matian untuk memangkas tagihan upah klub.

Dengan adanya Messi, Barcelona menghabiskan 110 persen dari pemasukan mereka untuk membayar gaji pemain.


Editor : Taufik Batubara
Sumber : The Athletic

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X