Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Messi dalam 3 Hari, dari Very Hard ke Very Happy, Dituding Air Mata Buaya

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 12 Agustus 2021 | 07:09 WIB
Lionel Messi menangis karena mengaku sangat berat (very hard) berpisah dari Barcelona, tapi 3 hari kemudian di Paris (foto kanan) mengaku sangat senang (very happy) bisa bergabung dengan PSG.
EDITION.CNN.COM
Lionel Messi menangis karena mengaku sangat berat (very hard) berpisah dari Barcelona, tapi 3 hari kemudian di Paris (foto kanan) mengaku sangat senang (very happy) bisa bergabung dengan PSG.

Mohsen bahkan tak segan menyebut air mata yang menetes saat konferensi pers terakhirnya di Barcelona adalah air mata buaya.

Baca Juga: Messi Dihadapkan Pilihan antara Suarez atau Neymar Sebelum Gabung PSG

"Air mata buaya adalah ketika seorang munafik menangis meskipun tidak merasakan kesedihan apa pun."

"Dia sebenarnya merasakan hal yang sebaliknya," tulis Mohsen di akun Twitter-nya, dilansir SuperBall.id dari Goal Internasional.

"Messi, mengapa Anda menangis ketika Anda bisa bertahan dengan mengorbankan sebagian dari gaji Anda karena keadaan keungan klub saat ini?"

"Anda serakah, dan Anda bukan satu-satunya, Anda mengklaim Anda pergi karena aturan, sementara yang lain mengklaim mereka pergi karena ambisi," lanjut Mohsen.

Pundit talkSPORTS, Simon Jordan, juga memiliki pendapat yang sama dengan Mohsen soal tangisan Messi.

Baca Juga: Tak Perlu Cristiano Ronaldo, PSG Sudah Diisi 3 Pemain Terbaik di Planet Ini

Pasalnya, Messi telah meminta untuk meninggalkan Barcelona pada musim panas tahun lalu.

Oleh karena itu, dia mengaku bahwa Messi sebetulnya bisa menghindari situasi ini jika dia benar-benar ingin bertahan.

“Saya pikir itu adalah konferensi pers yang cukup tajam, terutama karena air mata buaya.”

“Messi bisa saja menandatangani kontrak di Barcelona tahun lalu jika dia mau, tidak ada yang berubah di Barcelona, ​​jika ada yang lebih buruk," ujar Jordan.

Jadi, benarkah tangisan Messi saat konferensi pers terakhir dengan Barcelona adalah air mata buaya?

Jawabannya, hanya Messi yang tahu pasti.

Mohsen Saleh, Simon Jordan, atau siapa pun bisa saja berpendapat demikian berdasarkan pengamatan mereka. 

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufik Batubara
Sumber : Goal.com/en, Edition.CNN.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X