SUPERBALL.ID - Musim ini, performa Harry Kane mendadak hancur lebur ketika membela Tottenham Hotspur dan seakan pertanda dirinya masih ingin pergi.
Kane lagi-lagi menunjukkan performa buruk ketika membela Tottenham dalam laga kontra Chelsea, Minggu (19/9/2021) malam WIB.
Dengan berstatus sebagai tuan rumah, Tottenham malah dibantai oleh Chelsea dalam laga lanjutan Liga Inggris tersebut.
Pada babak pertama, kedudukan antara Tottenham dan Chelsea masih imbang dengan skor 0-0.
Akan tetapi, petaka mulai menimpa Tottenham pada babak kedua.
Baca Juga: Kiper Spesialis Degradasi Milik Arsenal Mulai Memukau, Tanda Bahaya untuk Leno
Memasuki babak kedua, Chelsea unggul cepat melalui gol Thiago Silva pada menit ke-49.
Silva mencetak gol tersebut melalui sundulannya dalam situasi sepak pojok oleh Marcos Alonso.
Tidak lama kemudian, pada menit ke-57, Chelsea menggandakan keunggulannya menjadi 2-0 melalui sepakan N'Golo Kante.
Sepakan jarak jauh Kante memantul Eric Dier sehingga Hugo Lloris tertipu dan gagal menyelamatkan bola.
Baca Juga: Messi Ngambek saat Ditarik Keluar, Masih Saja Melempem ketimbang Ronaldo
Jelang laga berakhir, Chelsea semakin mengukuhkan kemenangannya menjadi 3-0 melalui gol Antonio Ruediger pada menit ke-90+2.
Gol itu bermula dari umpan cutback yang diberikan oleh Timo Werner dari sisi kanan serangan Chelsea.
Laga pun berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan Chelsea.
Dengan kegagalannya mencetak gol dalam laga tersebut, Kane semakin memperpanjang catatan buruknya pada musim ini.
Sebab, hingga kini, Kane tak kunjung mampu mencetak gol untuk Tottenham di Liga Inggris musim ini.
Baca Juga: Guardiola Malu Sendiri Usai Petik Hasil Imbang di Hadapan Penonton Terbanyak Musim Ini
Di Liga Inggris, Kane telah tampil sebanyak 4 kali yang 3 di antaranya sebagai starter sejak menit awal.
Namun, dari 4 penampilan di Liga Inggris musim ini, penyerang berusia 28 tahun itu tak kunjung mencetak gol maupun asis.
Padahal, pada musim lalu, Kane menyandang gelar pencetak gol sekaligus pencetak asis terbanyak di Liga Inggris.
Kapten Timnas Inggris itu berhasil mencetak 23 gol dan 14 asis dalam 35 penampilan di Liga Inggris musim lalu.
Baca Juga: Man City Pesta Gol, Pep Guardiola Malah Berantem dengan Mahrez dan Grealish, Ada Apa?
Performa hancur-hancuran Kane tersebut mendapat sorotan dari komentator TalkSport.com, Jamie O'Hara.
O'Hara bahkan mengungkit kembali ketika Kane ingin pergi dari Tottenham pada bursa transfer musim panas lalu.
Pada bursa transfer musim panas lalu, Kane sempat santer dikabarkan benar-benar ingin pergi dari Tottenham.
Salah satu klub yang kerap dikaitkan dengan Kane adalah Manchester City.
Manchester City pun sempat melayangkan tawaran kepada Tottenham untuk Kane.
Baca Juga: Keluhannya Bikin Gempar Penggemar Man City, Guardiola Ancam Undur Diri
Namun, tawaran tersebut langsung ditolak karena dirasa kurang memenuhi banderol yang dipatok oleh Tottenham.
Pada 25 Agustus, Kane kemudian mengumumkan dirinya tidak akan pergi ke mana-mana pada bursa transfer musim panas.
Meski sempat membuat pengumuman tersebut, Kane masih saja dituding dirinya sebenarnya sudah tak punya lagi hati di Tottenham Hotspur.
"Harry Kane terlihat seperti dia tidak ingin berada di sana," ujar O'Hara.
Kemarahan terhadap Kane juga diungkapkan oleh legenda Manchester United yang kini menjadi komentator, Roy Keane.
Baca Juga: VIDEO - Ronaldo dan Fernandes Kompak Paksa Lingard Lakukan Selebrasi
Keane merasa terkejut dengan hancurnya performa Tottenham dalam laga kontra Chelsea.
Harry Kane menjadi salah satu pemain yang ia soroti.
Keane menganggap bahwa para pemain Tottenham terutama Kane tak hanya kehilangan kualitas tapi juga kehilangan tekad.
"(Kritik) saya juga termasuk Harry Kane, bahasa tubuh Kane hari ini, performanya hari ini," ujar Keane.
"Perbedaan dalam hal tekad dan keinginan untuk menang, para pemain Tottenham tidak melakukan dasar-dasar dalam permainan sepak bola," tekan Keane.
Baca Juga: Ternyata Ini Isi Kepala David De Gea Saat Lihat Mark Noble Masuk dan Langsung Ambil Penalti
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Talksport.com |
Komentar