Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Shin Tae-yong Geram Osvaldo Haay Pura-pura Sakit saat Dipanggil Timnas Indonesia

By Muhammad Respati Harun - Sabtu, 2 Oktober 2021 | 19:10 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kiri), nampak sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya dalam sesi latihan di Lapangan G (Panahan), Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kiri), nampak sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya dalam sesi latihan di Lapangan G (Panahan), Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021.

Tiga laga itu adalah kontra Persipura Jayapura pada 19 September, Persela Lamongan pada 24 September, dan Persita Tangerang pada 28 September.

Seolah ucapan jadi kenyataan, sakitnya Osvaldo seakan menjadi kenyataan karena mengalami cedera.

Akibat dari cedera tersebut, Osvaldo harus absen dalam laga kontra Persiraja Banda Aceh pada Sabtu (2/10/2021) malam WIB.

Baca Juga: Kembali Coret Pemain Timnas Indonesia yang Tak Disiplin, Shin Tae-yong Panggil Sosok Pengganti

Menanggapi soal sikap Osvaldo tersebut, Shin tentu sangat kecewa.

Pelatih asal Korea Selatan itu menjelaskan bahwa pemain yang dipanggil ke Timnas Indonesia harus punya tanggung jawab besar dan tidak bisa seenaknya.

"Pemain harus memiliki tanggung jawab dan disiplin tinggi, apalagi ini pemanggilan Timnas Indonesia," kata Shin.

"Sebagai pelatih Timnas Indonesia, saya ingin pemain, selain kerja keras juga harus memiliki rasa tanggung jawab yang besar, disiplin, dan sikap yang baik," imbuh Shin.

Baca Juga: Kompetisi Domestik Mati Suri, Timnas Wanita Indonesia ke Luar Negeri untuk Persiapan Piala Asia

Shin merasa bahwa sikap merupakan faktor utama bagi perkembangan pemain.

"Kalau pemain tidak bisa begitu, saya yakin pemain tidak akan berkembang lebih baik," ujar Shin.

Pelatih berusia 52 tahun itu menegaskan bahwa pemain yang dipanggil ke Timnas Indonesia harus melakukan pengorbanan untuk negara.

"Jadi kalau tidak ada hati dan sikap seperti itu, tidak usah datang ke pemusatan latihan," tegas Shin.

"Tolong kerja samanya untuk mengembangkan sepak bola Indonesia," pungkas Shin.

Baca Juga: Hapus Penantian 32 Tahun, Timnas Wanita Indonesia Akhirnya Tembus ke Piala Asia!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : PSSI.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X