Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Rahasia Persib Belum Terkalahkan dan Melejit di Seri Kedua Liga 1 2021

By Muhammad Respati Harun - Jumat, 5 November 2021 | 19:09 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 23 September 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 23 September 2021.

SUPERBALL.ID - Persib Bandung mampu tampil luar biasa pada seri kedua Liga 1 2021 meski sempat terseok-seok pada seri pertama.

Pada seri pertama, Persib lebih banyak meraih hasil imbang ketimbang menang.

Dalam dua laga pertama, Persib memang memetik kemenangan, yakni 1-0 atas Barito Putera dan 2-1 atas Persita Tangerang.

Namun, dalam 4 laga berikutnya, Maung Bandung selalu hanya sanggup meraih hasil imbang.

Empat hasil imbang itu didapat dari Bali United, Borneo FC Samarinda, PS Tira-Persikabo, dan PSM Makassar.

Baca Juga: Faktor Ini yang Bikin Persela Lamongan Dibantai Persib Bandung

Akibat 4 kali hasil imbang secara beruntun tersebut, pelatih Persib, Robert Rene Albert, sempat berada di bawah tekanan.

Robert Rene Albert mendapat desakan dari kelompok suporter untuk mengundurkan diri dari jabatannya sebagai pelatih Persib.

Dilansir SuperBall.id dari BolaSport.com, Robert mengakui adanya kesulitan yang dialami oleh Persib di awal musim.

"Kami kembali lagi ke belakang sepak bola dimulai, ketika kompetisi betul-betul digelar dan kami terkena PPKM sehingga kami sulit latihan," tutur Robert.

Baca Juga: Masih Ada Tiga Kompetisi Penting, Fajar/Rian Dapat Teguran Keras dari Herry IP

Robert merasa bahwa persiapan menjelang seri pertama masih sangatlah kurang.

Oleh karena itu, Persib memanfaatkan seri pertama Liga 1 2021 seakan sebagai laga uji coba.

"Saya menganggap saat masuk seri kedua, maka seri pertama itu sebagai uji coba, latihan untuk memberikan kekompakan di dalam tim," aku Robert.

"Dan kemudian tentunya tidak cukup dengan persiapan selama dua minggu," tambahnya.

Baca Juga: Presiden Arema FC Ungkap Satu Permintaan Suami Vanessa Angel

Robert menilai bahwa kesiapan timnya pada awal musim masih sangatlah kurang, apalagi ada beberapa pemain yang masih baru.

Bukan hanya itu, striker asing Persib seperti Wander Luiz dan Geoffrey Castillion masih kesulitan mencetak gol sepanjang seri pertama.

"Ketika ada beberapa pemain baru atau pemain asing yang masuk ke dalam tim dan itu hanya datang, kemudian melakukan latihan, kami belum mencapai formasi yang siap untuk bertanding di seri pertama," ucap Robert.

"Oleh karena itu, seri pertama dijadikan pre-season untuk melihat karakter pemain di posisinya," sambungnya.

Baca Juga: Piala AFF - Lawan Uji Coba Timnas Indonesia dan Singapura bak Bumi dan Langit

Pada seri kedua lah Luiz dan Castillion mulai menemukan ketajamannya.

Dari lima laga seri kedua Liga 1 2021, Luiz mencetak 4 gol sedangkan Castillion telah mengoleksi 2 gol.

Torehan tersebut tentu berkontribusi besar terhadap keberhasilan Persib Bandung tampil luar biasa selama seri kedua Liga 1 2021.

Selama seri kedua, Persib selalu meraih kemenangan dalam lima laga.

Lima kemenangan itu didapat dari Bhayangkara FC (2-0), PSS Sleman (4-2), PSIS Semarang (1-0), Persipura Jayapura (3-0), dan Persela Lamongan (3-1).

Baca Juga: Bek Asal Spanyol Nyatakan Siap Bela Timnas Indonesia, Pernah Diandalkan Pochettino dan Main di Premier League

Dengan hasil tersebut, Persib Bandung sementara ini duduk di puncak klasemen sementara Liga 1 2021 dengan 25 poin dari 11 laga.

Namun, posisinya sangat mungkin digusur oleh Bhayangkara FC yang juga mencatatkan 25 poin tapi baru memainkan 10 laga.

"Ketika masuk seri kedua, tentunya hampir semua termasuk striker mulai memperlihatkan kondisi bagus," nilai Robert.

"Sehingga seri kedua seperti yang kami rencanakan, kami bekerja untuk lebih baik lagi," imbuhnya.

Baca Juga: Kesulitan Dapat Izin Klub, Timnas Indonesia Tak Jadi Bawa Elkan Baggott ke Piala AFF 2020

Pelatih asal Belanda itu mengaku tidak terkejut dengan performa timnya pada seri kedua.

Sebab, itu memang butuh waktu serta persiapan lebih untuk mewujudkan chemistry baik di dalam maupun luar lapangan.

Persiapan itulah yang dilihat oleh Robert sebagai kunci utama keberhasilan Persib tampil sempurna di seri kedua Liga 1 2021.

"Saya tidak kaget lagi dengan hasil ini, dengan beberapa waktu yang semakin lama saat latihan maupun tidak chemistry di antara pemain terbentuk," ucap Robert.

"Itu yang kami harapkan," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul Pelatih Persib Bongkar Rahasia Sapu Bersih Laga Seri Kedua Liga 1 2021 dengan Kemenangan.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X