Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Respons Shin Tae-yong soal Keinginan Jordi Amat Bela Timnas Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 10 November 2021 | 12:33 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang mengamati para pemainnya di Lapangan B, Senayan, Jakarta, 9 November 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang mengamati para pemainnya di Lapangan B, Senayan, Jakarta, 9 November 2021.

SUPERBALL.ID - Shin Tae-yong, memberikan tanggapannya soal keinginan Jordi Amat membela Timnas Indonesia.

Jordi Amat belakangan menjadi perbincangan usai terang-terangan mengungkap keinginannya membela Timnas Indonesia.

Ia pun berharap keinginannya tersebut bisa mendapatkan perhatian dari PSSI selaku induk sepak bola Indonesia.

"Membela Indonesia, negara dengan 275 juta orang, akan brutal," kata Jordi dikutip SuperBall.id dari AS.

 Baca Juga: PSSI Tak Mewajibkan, Shin Tae-yong Tetap Pasang Target Juara di Piala AFF 2020

"Tetapi saya tak tahu langkah selanjutnya, saya menunggu bagaimana ini terjadi, saya tidak tahu bila keinginan saya sudah didengar oleh federasi (PSSI)."

"Saya telah berkarier di Spanyol, Inggris, dan Belgia, saya sudah berkarier 12 tahun dan ingin membawa pengalaman itu ke Asia," tambahnya.

Jordi Amat merupakan bek asal Spanyol yang telah malang melintang membela klub-klub Eropa dan saat ini memperkuat klub Belgia, KAS Eupen.

Pesepak bola berusia 29 tahun itu mengaku memiliki darah Indonesia melalui sang nenek, yang lahir di Makassar, Sulawesi Selatan.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : BolaSport.com, AS.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X