Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tiba di Bali, Ganda Andalan Malaysia Pede Jumpa Marcus/Kevin demi BWF World Tour Finals

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 10 November 2021 | 15:35 WIB
Ganda putra utama Malaysia Aaron Chia dan Soh Wooi Yik sangat percaya diri.
BHARIAN.COM.MY
Ganda putra utama Malaysia Aaron Chia dan Soh Wooi Yik sangat percaya diri.

Adapun di ajang Indonesia Open 2021, Aaron/Soh sudah berpotensi bentrok dengan pasangan berjuluk The Minions itu lebih awal.

Kedua pasangan itu berada di pool yang sama dan berpotensi saling berhadapan di babak perempat final.

Berdasarkan rekor pertemuan, Aaron/Soh telah mengalahkan pasangan peringkat 1 dunia itu dua kali tahun ini.

 Baca Juga: Alami Kasus Serupa Jonatan Christie, Lee Zii Jia Gagal Rajai Hylo Open 2021

Akan tetapi, Aaron/Soh harus menyerah dari Marcus/Kevin di pertemuan terakhir yang terjadi di Piala Thomas 2020.

Terlebih lagi, Marcus/Kevin tengah berada dalam kepercayaan diri tinggi setelah memenangkan ajang Hylo Open 2021 lalu.

Kendati demikian, Aaron mengatakan mereka tidak takut pada siapa pun karena mereka memiliki motivasi besar untuk menjadi juara.

"Kami tidak kekurangan motivasi karena kami terus mendorong diri kami sendiri untuk gelar pertama kami."

"Kami nyaris di Prancis Terbuka (semifinal) dan kami ingin terus berusaha," kata Aaron dikutip SuperBall.id dari The Star.

Di babak pertama Indonesia Open 2021, Aaron/Soh akan berhadapan dengan pasangan Jerman, Mervin Seidel/Mark Lamsfuss.

Jika menang, mereka akan menghadapi sesama wakil Malaysia antara Ong Yew Sin/Teo Ee Yi atau Tan Kian Meng/Tan Wee Kiong di 16 besar.

Di sisi lain, Marcus/Kevin akan menghadapi pasangan Jepang, Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi, di babak pertama.

Jika menang, mereka akan menghadapi pemenang antara M.R. Arjun/Dhruv Kapila versus Choi Sol-gyu/Kim won-ho di babak 16 besar.

Baca Juga: Dianggap Kurang Ganas, Ganda Andalan Malaysia Diminta Jiplak Marcus/Kevin oleh Sang Legenda

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Thestar.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X