Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kata Pelatih Belanda Berdarah Indonesia Usai Resmi Gantikan Steven Gerrard

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 19 November 2021 | 16:33 WIB
Pelatih keturunan Indonesia, Giovanni van Bronckhorst, resmi menangani Rangers dan menjadi penerus legenda Liverpool, Steven Gerrard.
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Pelatih keturunan Indonesia, Giovanni van Bronckhorst, resmi menangani Rangers dan menjadi penerus legenda Liverpool, Steven Gerrard.

SUPERBALL.ID - Glasgow Rangers akhirnya mendapatkan pelatih baru untuk menggantikan posisi Gerrard yang bergabung dengan Aston Villa pekan lalu.

Legenda Liverpool itu resmi diumumkan menjadi pelatih anyar Aston Villa pada Kamis (11/11/2021) sore WIB.

Gerrard menggantikan pelatih Aston Villa sebelumnya, Dean Smith, yang dipecat menyusul rentetan hasil mengecewakan.

Menjadi juru taktik Rangers sejak 2018, Gerrard sukses mempersembahkan gelar Liga Skotlandia pada musim 2020-2021.

Baca Juga: Bahas Piala AFF 2020, Media Korea Selatan Sama Sekali Tak Lirik Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia

Kini, harapan untuk mempertahankan gelar ada di pundak pelatih yang baru saja ditunjuk, yakni Giovanni van Bronckhorst.

Van Bronckhorst telah resmi diperkenalkan sebagai pelatih anyar jawara Liga Skotlandia tersebut.

Belum diketahui secara pasti berapa lama durasi kontrak yang ditandatangani Van Bronckhorst di Rangers.

Namun, yang jelas, pelatih asal Belanda yang memiliki darah Indonesia itu akan menangani Rangers sepanjang musim ini.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : rangers.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X