Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Momok Timnas Indonesia di Piala AFF Jadi Salah Satu Kandidat Pelatih Baru Malaysia

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 6 Januari 2022 | 16:46 WIB
Kiatisuk Senamuang saat melatih timnas Thailand.
FOX SPORTS ASIA
Kiatisuk Senamuang saat melatih timnas Thailand.

Saat itu, FAM justru memilih pelatih asal Portugal, Nelo Vingada, untuk memegang tanggung jawab sebagai pelatih timnas.

Menurut kabar, Kiatisuk kembali menarik minat Malaysia menyusul reputasinya sebagai pelatih sarat pengalaman dan pengetahuan terkait sepak bola Asia Tenggara.

Sebagai informasi, Kiatisuk saat ini menjabat sebagai pelatih salah satu klub Vietnam, Huang Anh Gia Lai FC (HAGL FC).

Sosok Kiatisuk juga dikenal sebagai legenda sepak bola Thailand karena prestasinya sebagai pemain maupun pelatih.

Baca Juga: Bujukan Shin Tae-yong Terbukti Ampuh, Dua Pemain Keturunan Indonesia Luluh

Baik saat menjadi pemain maupun pelatih, Kiatisuk selalu menjadi momok bagi lawannya, khususnya bagi Timnas Indonesia.

Kiatisuk tercatat pernah mengubur mimpi Timnas Indonesia total sebanyak tiga kali di ajang Piala AFF.

Sebagai pemain, Kiatisuk pernah mengalahkan Timnas Indonesia di final Piala AFF dua kali beruntun pada 2000 dan 2002.

Kemudian, Thailand di bawah asuhannya lagi-lagi mengalahkan Timnas Indonesia di partai puncak Piala AFF 2016.

Selain Kiatisuk, beberapa nama lain yang masuk daftar calon pelatih Timnas Malaysia adalah Bojan Hodak, Brad Maloney, dan Benjamin Mora.

Baca Juga: Alasan PSIS Semarang Ogah Lepas Pratama Arhan dan Alfeandra Dewangga ke Klub Thailan

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Bharian.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X