Keempat negara tersebut masing-masing berhak mengirimkan empat wakilnya di ajang Liga Champions Asia.
Baca Juga: Media Turki Ikut Soroti Kabar Mesut Oezil ke RANS Cilegon
Rinciannya adalah tiga klub berhak lolos langsung ke fase grup, sedangkan satu lainnya harus menjalani play-off.
Adapun kompetisi liga domestik Indonesia alias Liga 1 berada di posisi ke-25 dalam ranking terbaru.
Dengan koleksi 10.947 poin, Liga 1 berada di atas kompetisi domestik Singapura (peringkat ke-26) dan Australia (29).
Dengan menempati posisi ini, Liga 1 berhak mendapat satu tiket lolos langsung ke fase grup Liga Champions Asia 2024.
Selain itu, akan ada dua klub yang bisa berlaga di Piala AFC dan semuanya berhak lolos langsung ke babak penyisihan grup.
Baca Juga: Piala AFC 2022 - Segrup Bali United, Pelatih Klub Malaysia Akui Bakal Hadapi Tantangan Berat
Sementara itu, Vietnam saat ini menjadi negara Asia Tenggara dengan peringkat liga tertinggi, yakni di urutan ke-12.
Mereka berhasil menyalip Thailand yang sebelumnya menjadi liga terbaik di Asia Tenggara.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | footyrankings.com |
Komentar